Pemprov Sulteng Matangkan Persiapan TDCC

id tdcc

Pemprov Sulteng Matangkan Persiapan TDCC

DOKUMEN rapat pemantapan TDCC Suasana rapat pemantapan pelaksanaan kegiatan internasional balap sepeda "Tour de Central Celebes" di kantor gubernur, Selasa. Rapat ini dipimpin langsung Gubernur Longki Djanggola, dihadiri para bupati/wakil bupati yang dilalui peserta dari mancanegara 6-8 November 201

Palu,  (antarasulteng.com) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah bersama sejumlah kabupaten dan kota di daerah itu mematangkan seluruh rencana rangkaian kegiatan balap sepeda internasional "Tour de Central Celebes".

Rapat pemantapan itu berlangsung di Palu, Selasa, dipimpin langsung Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola dan dihadiri bupati/wakil bupati yang menjadi rute "Tour de Central Celebes" (TDCC), yakni Tojo Unauna, Poso, Sigi dan Kota Palu.

"Kegiatan ini sudah masuk agenda internasional dan nasional yang selanjutnya akan disepakati jadwal pelaksanaannya," kata Longki.

Dia mengatakan nantinya TDCC itu akan digelar setiap tahun atau tidak tergantung dari kesepakatan pemerintah kabupaten dan kota.

Longki optimistis TDCC tersebut akan berdampak luas terhadap promosi pariwisata di Sulawesi Tengah dalam hal memperkenalkan destinasi wisata sehingga nantinya akan berdampak pada perekonomian masyarakat di daerah itu.

Kegiatan pertama kali digelar itu akan diikuti 500 peserta lomba terdiri dari peserta luar negeri sebanyak 117 orang, peserta nasional sebanyak 125 peserta dan lokal 258 orang.

Kegatan ini rencananya dilaksanakan 6-8 November 2017 dibagi dalam 15 tim terdiri dari lima tim dari pembalap nasional dan 10 tim dari internasional.

Sementara itu, Ketua Panitia TDCC yang juga Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tengah Elim Somba mengatakan peluncuran TDCC dilakukan oleh Kementerian Pariwisata pada 25 Juli 2017 di Jakarta.

Terkait hadiah, kata Elim, telah disiapkan sponsor juga Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.

"Rute jalan yang dilalui peserta TDCC sudah disurvei dan akan dilakukan finalisasi pada bulan Agustus," katanya.

Para bupati dan wakil bupati yang hadir pada rapat pemantapan TDCC tersebut menyatakan siap menyukseskan seluruh rangkaian acara termasuk menjadi tuan rumah yang akan dilalui peserta lomba. (skd)