Kodim Poso akan gelar doa bersama 17 Agustus

id Poso

Kodim Poso akan gelar doa bersama 17 Agustus

Dandim dan para tokoh agama Poso (Antarasulteng.com/Feri)

Terima kasih kepada TNI yang menggagas acara ini
Poso (antarasulteng.com) – Komando Distrik Militer (Kodim) 1307 Kabupaten Poso akan menggelar doa syukuran memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan RI 17 Agustus 2017. 

Doa syukur tersebut akan dilaksanakan semua umat beragama di Kabupaten Poso secara serempak pada Kamis, 17 Agustus selama satu jam mulai pukul 17.00 Wita di rumah ibadah masing-masing, kata Dandim Poso Letkol Dody Trio Hadi saat sosialisasi kegiatan di Aula Kodim 1307 Poso, Senin. 

Sosialisasi itu dihadiri oleh Ketua MUI Kabupaten Poso Arifin Tuamaka, Wakil Ketua II Majelis Sinode GKST Pdt Robinson Perutu , Pendeta Klasis Poso Kota Budi, dari Agama Hindu I Nyoman Nirgawa, 11 Koramil Poso, FKUB dan sejumlah pegawai kantor Kementrian Agama di Poso.

"Doa bersama itu merupakan wujud ucapan syukur kepada Tuhan atas Kemerdekaan Indonesia yang telah mencapai 72 tahun," ujar Dandim.

Doa bersama itu, kata Dody, akan digelar di rumah-rumah ibadah masing-masing yang ditentukan oleh setiap pimpinan agama. Khusus dalam Kota Poso akan terpusat di tiga rumah ibadah yakni Masjid Baitulrahman, Gereje Peniel dan Pura Stana Narayana di Desa Toini. 

Selain itu di Poso Kota akan digelar doa bersama di Lapangan Sintuwu Maroso setelah upacara bendera selesai. Masing–masing rumah ibadah yang telah ditentukan untuk doa bersama akan dihadiri oleh Babinsa setempat.

"Semua 11 Koramil yang ada di Poso ini juga akan melakukan doa bersama di kantor Koramil masing-masing," tutur Dody.

Ketua MUI Poso Arifin Tuamaka menyambut baik acara doa bersama dan akan mengumumkan kepada seluruh umat muslim untuk melaksanakannya.

Sementara Ketua II Sinode GKST Pendeta Robinson Perutu mengatakan acara doa bersama seperti ini telah sering dilakukan dengan ibadah syukur kemerdekaan pada pukul 06.00 Wita.

Ia berterima kasih kepada TNI yang menggagas acara doa bersama HUT Kemerdekaan RI tahun ini.