Klasemen Liga Italia

id Klasemen,Liga Italia,Lazio

Klasemen Liga Italia

Penyerang Lazio Ciro Immobile (kanan) berlari sambil membawa bola ke tengah lapangan setelah mencetak gol dari eksekusi penalti pada pertandingan Liga Italia melawan Fiorentina yang dimainkan di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (27/6/2020). ANTARA/AFP/Alberto Pizzoli.

Jakarta (ANTARA) - Lazio memangkas keunggulan pemuncak klasemen Liga Italia Juventus menjadi hanya empat poin, setelah menang 2-1 atas Fiorentina dalam pertandingan yang dimainkan Sabtu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Biancocelesti kini mengoleksi 65 poin, kembali menempel Juve yang sempat menjauh tujuh poin berkat kemenangan 4-0 atas Lecce pada Jumat.

Di papan bawah, Brescia masih belum mampu meninggalkan dasar klasemen setelah hanya bermain imbang 2-2 dengan tamunya Genoa.

Torino gagal mempertahankan tren kemenangannya setelah dihantam 2-4 oleh Cagliari. Posisi kedua tim tidak berubah setelah laga itu, Cagliari tetap berada di peringkat kesepuluh dengan 38 poin, sedangkan Torino di peringkat ke-14 dengan 31 poin.



Hasil-hasil pertandingan Liga Italia:

Sabtu (27/6) dini hari

Juventus 4 (Paulo Dybala 53', Cristiano Ronaldo PEN 62', Gonzalo Higuain 83', MAtthijs de Ligt 85') Lecce 0

Sabtu (27/6) malam hingga Minggu (28/6) dini hari

Brescia 2 (Alfred Donnarumma 10', Alessandro Semprini 13') Genoa 2 (Iago Falque PEN 38', Andrea Pinamonti PEN 70')

Cagliari 4(Nahitan Nandez 12', GiovanniSimeone 17', Radja Nainggolan 46', Joao Pedro PEN 68') Torino 2 (Gleison Bremer 60', Andrea Belotti 66')

Lazio 2 (Ciro Immobile PEN 67', Luis Alberto 83') Fiorentina 1 (Franck Ribery 25')

Klasemen Liga Italia