Pemprov Sulbar ajak kabupaten bersinergi dalam bangun ekonomi

id Ekonomi Sulbar

Pemprov Sulbar ajak kabupaten bersinergi dalam bangun ekonomi

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar. (ANTARA/M. Faisal Hanapi)

Akan banyak anggaran yang datang dari pemerintah pusat untuk membangun ekonomi masyarakat di Sulbar ini

Mamuju (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat mengajak pemerintah kabupaten untuk dapat bersinergi membangun ekonomi masyarakat di tengah pendemi COVID-19.



"Akan banyak anggaran yang datang dari pemerintah pusat untuk membangun ekonomi masyarakat di Sulbar ini," kata Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar di Mamuju, Selasa (14/7).



Ia mengatakan saat ini telah mengalir sekitar Rp1 triliun anggaran pemerintah pusat untuk Provinsi Sulbar dalam rangka menangani masalah COVID-19.



Dia mengatakan anggaran tersebut telah digunakan untuk menyelesaikan masalah kesehatan dan masalah sosial masyarakat Sulbar di tengah pendemi corona.



Selanjutnya akan mengalir anggaran untuk pembangunan ekonomi masyarakat Sulbar melalui program bantuan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), industri kecil dan menengah (IKM), koperasi, serta program padat karya.



Oleh karena itu, ia meminta pemerintah di tingkat kabupaten di Sulbar dapat bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Sulbar dalam rangka mendukung sukses pembangunan ekonomi masyarakat melalui program UMKM, IKM, dan padat karya tersebut.



Dia mengatakan pada tahap pertama anggaran untuk program tersebut akan diturunkan pemerintah pusat sebesar 30 persen dari total Rp6 triliun anggaran pemulihan ekonomi Sulbar.



Ia berharap, dengan anggaran tersebut dapat memacu usaha ekonomi masyarakat untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah setempat.