Kapolda Sulteng minta pejabat baru segara menyesuaikan diri

id Kapolda, sertijab, pejabat

Kapolda Sulteng minta pejabat baru segara menyesuaikan diri

Kapolda Sulteng Irjen Pol. Syafril Nursal saat memimpin upacara serah terima jabatan lima Kapolres dan dua pejabat utama Polda Sulteng, di Aula Torabelo Mapolda Sulteng, di Palu, Senin (24/8/2020).(ANTARA/HO-Humas Polda).

Palu (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah Irjen Pol. Syafril Nursal meminta sejumlah pejabat yang baru dilantik untuk segera menyesuaikan diri di wilayah tempat tugas baru.

"Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, proposional dan objektif dengan moralitas tinggi sesuai harapan masyarakat yang mendambakan rasa aman dan nyaman," kata Kapolda saat memimpin serah terima jabatan lima Kapolres dan dua pejabat utama kepolisian setempat di Aula Torabelo Mapolda Sulteng, di Palu, Senin.

Secara khusus Kapolda juga berpesan kepada Kapolres Palu dan Kapolres Sigi yang baru, agar segera mengidentifikasi dan menguasai wilayah tugasnya, serta menjalin kerja sama dengan pihak terkait untuk menyukseskan pilkada serentak 9 Desember 2020 yang lancar, aman, damai dan tertib. 

Sementara Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol. Didik Supranoto, mengatakan kelima Kapolres yang melakukan sertijab tersebut yakni Kapolres Palu kepada AKBP Riza Faisal, yang sebelumnya Danyon B Resimen II Paspelopor Korbrimob Polri, menggantikan AKBP Moch. Sholeh, yang diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagrenmin dittipidter Bareskrim Polri.

Kapolres Donggala kepada AKBP Wawan Sunarwirawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Buol menggantikan AKBP Dadan Wahyudi, yang dimutasi menjadi Kasubbagopsnal Dittipidter Bareskrim Polri.

Kapolres Buol kepada AKBP Dieno Hendro Widodo, yang sebelumnya menjabat Danyon B resimen I Paspelopor Korbrimob Polri, menggantikan AKBP Wawan Sunarwirawan yang menjabat Kapolres Donggala.

Kapolres Parigi Moutong kepada AKBP Andi Batara Purwacaraka, yang sebelumnya menjabat Kapolres Sigi menggantikan AKBP Zulham Efendy Lubis, yang dimutasi menjadi Kasubbagrenmin Dittipidum Bareskrim Polri.

Kapolres Sigi kepada AKBP Yoga Priyahutama, yang sebelumnya bertugas sebagai Ps. Kasubbag Produkinter Bagjatinter Set NCB Interpol Indonesia Divhubinter Polri, menggantikan AKBP Andi Batara Purwacaraka, yang menjabat Kapolres Parigi Moutong.

Selanjutnya, kata Didik, dua Pejabat Utama yang disertijab yakni Karolog Polda Sulteng kepada Kombes Pol. Ahmad Husain, sebelumnya menjabat Karolog Polda Sulut, mengantikn Kombes Pol. Edward Efraim Tamboto, yang dimutasi menjadi Karoops Polda Sulut.

Dirsamapta Polda Sulteng kepada AKBP Barliansyah, yang sebelumnya Kasubbaglatops Bagops Korbrimob Polri mengantikan Kombes Pol. Edy Chumaedi yang dimutasi menjadi Kabid PDAKT Pusiknas Bareskrim Polri.

"Sementara untuk mengisi jabatan Kabid Propam telah dilantik AKBP Ian Rizkian Milyardin, jabatan sebelumnya Wakaden B ropaminal Divpropam Polri," tambahnya.