Dinkes: 99.201 orang di Sulteng sudah divaksinasi COVID-19

id Sulteng,Sandi,Palu,Mudik

Dinkes: 99.201 orang di Sulteng sudah divaksinasi COVID-19

Petugas mendata dan memeriksa kesehatan pedagang sebelum mengikuti vaksinasi COVID-19 di Pasar Tradisional Manonda di Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (20/5/2021). Sebanyak 900 pedagang pasar tradisional tersebut ditargetkan mendapatkan vaksin COVID-19 dosis pertama sebagai salah satu upaya mendukung percepatan program vaksinasi nasional. ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah/rwa.

Palu (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) mencatat sampai saat ini sudah 99.201 orang yang berada di 13 kabupaten dan satu kota di provinsi itu telah menerima suntikan vaksin COVID-19.

"Dari jumlah itu, terdiri atas 25.106 orang tenaga kesehatan (nakes), 65.974 orang yang bekerja pada sektor pelayanan publik dan 8.121 orang yang berusia lanjut. Mereka telah menerima vaksin dosis pertama," kata Kepala Dinkes Sulteng dr. I Komang Adi Sujendra saat menyampaikan data capaian vaksinasi COVID-19 di Sulteng oleh Dinkes Sulteng di Kota Palu, Sabtu malam.

Ia merinci, dari 25.106 tenaga kesehatan yang telah menerima vaksin tersebut, 23.546 di antaranya telah menerima vaksin dosis kedua.

Kemudian dari 65.974 orang yang bekerja di sektor pelayanan publik yang telah menerima vaksin, 45.833 orang telah menerima vaksin dosis kedua.

"Selanjutnya dari 8.121 orang yang berusia lanjut yang telah menerima vaksin, 4.953 orang di antaranya telah menerima vaksin dosis kedua," ujarnya.

Sehingga secara keseluruhan, lanjutnya, dari 99.201 orang yang telah menerima vaksin, 74.332 orang di antaranya telah menerima vaksin dosis kedua.

Komang menambahkan Dinkes Sulteng telah mendistribusikan 257.460 dosis vaksin COVID-19 ke seluruh daerah yang terdiri atas 255.560 dosis vaksin Sinovac dan 1.900 dosis vaksin Astra Zeneca.