Wabup, Ketua DPRD dan Sekda dampingi Bupati dan istri pada Safari Natal Pemkab di Kolonodale

id Morut

Wabup, Ketua DPRD dan Sekda dampingi Bupati dan istri pada Safari Natal Pemkab di Kolonodale

Bupati Morut  Delis J. Hehi saat memberikan sambutan dalam Safari Natal Pemerintah Kabupaten Morowali Utara yang berlangsung di Gereja Sidang Jemaat Allah (GSJA). ANTARA/HO- MCDD Pemda Morut

Kolonodale, Sulteng (ANTARA) - Suasana silaturahim dalam rasa kekeluargaan dan kebersamaan yang akrab sangat terasa dalam Safari Natal Pemerintah Kabupaten Morowali Utara (Morut) yang berlangsung di Gereja Sidang Jemaat Allah (GSJA) Jemaat Tiberias, Kolonodale, Jumat (16/12) malam.

Bupati Morut  Delis J. Hehi yang didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Febriyanthi H. DJ Hehi, S.Si, Apt berbaur bersama 200-an jemaat dan para pendeta dari berbagai denominasi gereja, untuk mengikuti ibadah Natal yang menghadirkan pembicara Ketua Badan Pengurus Daerah GSJA Sulawesi Tengah Pendeta Rolex Malaha, SE, S.Th.

Sedangkan Ketua Wilayah V GSJA Pdt Yanto Waloli mengatakan bahwa GSJA selalu mendukung pemerintahan, tidak saja dalam bentuk doa tapi berbagai kegiatan pelayanan untuk mengajak peran serta.masyarakat terlibat dalam pembangunan.

Ia juga berterima kasih atas perhatian pemkab Morut yang mulai 2021, memberikan insentif bulanan kepada seluruh pendeta bahkan juga semua tokoh lintas agama, pegawai sara dan guru sekolah minggu, serta bantuan-bantuan lain untuk rumah-rumah ibadah.

Setelah ibadah usai dan akan dilanjutkan dengan acara sambutan-sambutan dan ramah tamah, menyusul hadir Wakil Bupati Morut H. Djira, S.Pd, M.Pd, Ketua DPRD Hj. Megawaty Ambo Assa, Sekda Morut Musda Guntur, M.Si bersama istri, para kepala OPD, Camat Petasia, Pembimas Kristen Kantor Kemenag Morut serta lurah di Kolonodale.

Bupati Delis dalam sambutannya kembali menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh pemimpin dan umat beragama di Morut, khususnya yang sedang merayakan Natal, atas doa yang sampaikan untuk Pemkab Morut. sehingga pemerintah kabupaten itu bisa melaksanakan program pembangunan yang realisasinya semakin menggembirakan sampai saat ini.

"Kita ingin mewujudkan masyarakat yang sehat jasmani dan rohani, cerdas intelektual juga spiritual dan sejahtera lahir serta batin juga. Itu sebabnya, perah tokoh-tokoh agama sangat penting untuk mengambil bagian dalam suksesnya visi besar Morut yakni masyarakat yang sehat, cerdas dan sejahtera," ujar Delis.

Usai sambutan, bupati dan istri, wabup, ketua DPRD dan Sekda menyerahkan bingkisan natal dan bantuan kepada para pendeta.

Sejak 3 Desember 2022, jajaran Pemkab Morut telah melaksanakan Safari Natal di Kecamatan Lembo Raya, Lembo, Mamosalato, Bungku Utara, Petasia Timur, Mori Atas, Soyojaya dan Petasia. Empat kecamatan lagi yang akan dikunjungi hingga 21 Desember adalah Mori Utara, dan Petasia Barat.