Peserta Balap Sepeda TdCC Nikmati Kuliner Palu

id tdcc

Peserta Balap Sepeda TdCC Nikmati Kuliner Palu

PEBALAP TDCC NAIK DOKAR Pebalap sepeda asal Malaysia antusias menumpang transportasi tradisional dokar di Kota Palu pada Grand Opening Tour de Central Celebes (TdCC) di Anjungan Nusantara Teluk Palu. Pebalap dari mancanegara dan nasional ini menaiki dokar sambil menikmati keindahan Teluk Palu sepanj

Palu,  (Antarasulteng.com) - Pemprov Sulawesi Tengah mengajak peserta balap sepeda internasional bertema wisata "Tour De Central Celebest (TDCC)" menikmati keindahan wisata Teluk Palu dan kuliner lokal.

Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Tengah Ardiansyah Lamasitudju menyatakan semua peserta lomba balap sepeda TDCC telah finish di etape III Kota Palu dan Sigi, Rabu sore.

"Selanjutnya mereka akan menikmati suasana wisata Kota Palu antara lain Teluk Palu kuliner khas daerah," ungkap Ardiansyah Lamasitudju di Palu, Rabu.

Pemerintah daerah akan menyambut peserta dengan menggelar makan malam bersama dengan peserta balap sepeda TDCC di pesisir pantai Teluk Palu, Rabu malam.

Peserta balap sepeda akan disajikan dan dikenalkan dengan menu khas daerah Kota Palu.

"Menu atau kuliner-kuliner khas daerah tentu menjadi kearifan lokal yang akan dikenalkan kepada peserta TDCC," ujarnya.

Ia menyebut bahwa TDCC menjadi momen penting untuk mempromosikan budaya, pariwisata dan kuliner daerah yang ada di Sulawesi Tengah.

Peserta balap sepeda TDCC memasuki etape III Kota Palu dan Sigi sekitar pukul 13.30 WITA dari etape II Kabupaten Parigi Moutong.

Peserta melintas sebahagian jalur etape III di Kota Palu dan terus menuju ke Kabupaten Sigi.

Dari Sigi peserta balik ke Kota Palu melintas di wisata religi di Palu Barat dan finish di Halaman Kantor Gubernur Sulteng.(skd)