Masyarakat Parigi Moutong diminta bijak gunakan medsos

id Parimo,safari,ramadhan,bupati

Masyarakat Parigi Moutong diminta bijak gunakan medsos

Penjabat Bupati Parigi Moutong Muhamad Nadir menyerahkan bingkisan kepada imam masjid dalam rangka Safari Ramadhan di Desa Ongka Malino, Senin (28/5) malam. (Antaranews Sulteng/Humas Pemda Parimo)

Parigi (Antaranews Sulteng) - Penjabat Bupati Parigi Moutong Drs H Muhamad Nadir MSi meminta masyarakat di daerah itu untuk bijak menggunakan media sosial dan tidak memanfaatkan medsos untuk menebar ujaran kebencian, fitnah dan berita hoax. 

"Saya harapkan saudara bijak menggunakan media sosial. Jangan suka menyebarkan berita hoax, alias bohong dan suka membuly, memfitnah orang lain dan melakukan ujaran kebencian," katanya ketika melakukan Safari Ramadhan di Masjid Darus Sa- Adah, Desa Tinombala Jaya, Kecamatan Ongka Malino, Senin (28/5) malam. 

Ia juga meminta kepada para pegurus masjid atau pegawai syara untuk tidak menerima bantuan yang mengatasnamakan salah satu pasangan calon bupati/wakil bupati yang sedang bertarung dalam Pilkada Parigi Moutong 2018.

"Saya harapkan pak imam dan seluruh pegawai syara menolak bantuan yang mengatasnamakan paslon," ujarnya.

Menurut Nadir, masjid adalah tempat ibadah yang suci, jangan dikotori oleh persoalan politik. Beribadah tidak boleh dicampur-adukkan dengan politik. 

"Ramadhan adalah bulan berkah. Di bulan ini kita lebih khusyu beribadah agar menjadi orang orang muttaqin,"kata Nadir

Bupati juga meminta para orang tua mengawasi anak anaknya karena saat ini para pecandu narkoba khususnya di kalangan pelajar SMP dan SMA tingkah lakunya semakin aneh. 

Baca juga: Masyarakat Parigi Moutong diimbau hindari politik uang di pilkada

Jaga perdamaian 

Sementara itu Sekda Parigi Moutong, H Ardi SPd MM mengajak warga terus menjaga perdamaian apalagi menjelang pemungutan suara pilkada pada 27 Juni mendatang.

"Warga jangan terpancing oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan," kata Ardi ketika melakukan Safari Ramadhan di Masjid Jami, Desa Siney, Kecamatan Tinombo Selatan, Senin (28/5) malam. 

Ia berharap warga dapat menjalankan ibadah puasa tahun ini dengan baik, tanpa harus ditunggangi oleh kepentingan politik. 

Menurut dia, dalam pilkada yang sedang berlangsung, ada tiga pasangan calon yang tengah berkontestasi. Ketiga pasangan calon tersebut adalah orang-orang terbaik, sehingga masyarakat diminta menentukan siapa yang terbaik di antara ketiga pasangan calon tersebut melalui bilik suara pada 27 Juni mendatang. 

Yang paling penting, kata Ardi, pada 27 Juni nanti, pastikan setiap warga Parigi Moutong telah terdaftar sebagai pemilih. Bagi yang hingga saat ini belum terdaftar, ia meminta segera melapor kepada pemerintah desa.  

Baca juga: Penjabat Bupati Parimo: perbedaan pilihan jangan lahirkan permusuhan
 
Sekda Parigi Moutong, Ardi menyerahkan bingkisan kepada pegawai syara dalam rangka Safari Ramadhan di Desa Siney, Senin (28/5) malam. (Antaranews Sulteng/Humas Pemda Parimo)