PT Jasa Raharja Sulteng bantu periksa kesehatan sopir

id mudik gratis, 2018,pemprov

PT Jasa Raharja Sulteng bantu periksa kesehatan sopir

(Anas Masa/)

Saya merasa senang karena selain bisa mudik gratis, juga ada pemeriksaan kesehatan gratis yang disediakan PT Jasa Raharja," kata Ny Lusi
Palu, (Antaranews Sulteng) -  PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Sulawesi Tengan bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Provinsi setempat membantu kegiatan pemeriksaan kesehatan sopir yang akan mengantarkan pemudik lebaran gratis yang diselenggarakan pemerintah daerah.

Kepala PT Jasa Raharja Cabang Sulteng melalui Kepala Unit Operasional dan Humas perusahaan itu, Alwin Bahar di Palu, Kamis, membenarkan kegiatan itu sudah rutin dilakukan setiap mudik lebaran.

Pemerintah, kata dia, sangat peduli dengan keselamatan penumpang sehingga perlu dilakukan pemeriksaan fisik kesehatan sopir dan kru.

Bahkan, tidak hanya sopir, para penumpang juga dapat memeriksakan kesehatannya sebelum mengadakan perjalanan mudik ke kampung halamanya.

Khusus sopir, semuanya diwajibkan untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan. "Dan semua sopir yang akan mengangkut penumpang mudik lebaran gratis, seluruhnya dalam kondisi sehat dan layak mengendarai kendaraan," kata Alwin.

Budi, seorang sopir bus angkutan kota dalam provinsi (AKDP) menyambut positif adanya layanan pemeriksaan kesehatan terhadap para pengendara armada angkutan mudik lebaran yang disiapkan Pemprov dan PT Jasa Raharja Sulteng.

Pemeriksaan kesehatan dipusatkan di Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Sulteng sebelum pemberangkatan bus mudik lebaran gratis.

Hal senada juga disampaikan Ny Lusi, seorang penumpang tujuan Luwuk, Kabupaten Banggai. Ibu rumah tangga itu juga mengatakan sangat senang karena bisa memeriksakan kesehatannya sebelum berangkat ke tujuan.
Sejumlah penumpang terlihat senang  bisa berangkatkan mudik gratis ke kampung halamannya.


"Saya merasa senang karena selain bisa mudik gratis, juga ada pemeriksaan kesehatan gratis yang disediakan PT Jasa Raharja," kata dia.

Program mudik lebaran gratis 2018 ini diikuti 386 orang dengan berbagai kota tujuan yakni Poso, Amapana, Morowali, Morowali Utara, Banggai, Bangkep, Banggai Laut, Buol dan Tolitoli.

Sedangkan tiga kabupaten lain di Sulteng yang tidak masuk dalam program mudik lebaran gratis adalah Sigi, Donggala dan Parigi Moutong.

Tiga kabupaten di Sulteng itu jaraknya dengan Palu, Ibu Kota Provinsi cukup dekat. Bahkan Kabupaten Sigi dan Donggala berbatasan langsung dengan Palu.