Piala Dunia 2018 - Juara bertahan Jerman menang 2-1 atas Swedia

id piala dunia,jerman,swedia

Piala Dunia 2018 - Juara bertahan Jerman menang 2-1 atas Swedia

Toni Kroos mencetak gol kedua (REUTERS/Hannah Mckay)

 Sochi,  (Antaranews Sulteng) - Gol dramatis pada fase akhir pertandingan dari Toni Kroos membawa juara bertahan Jerman menang 2-1 atas Swedia pada Sabtu, untuk memelihara peluang mereka lolos ke putaran 16 besar Piala Dunia.

Kroos melepaskan sepakan melengkung dari tendangan bebas tidak langsung untuk mendulang tiga poin bagi juara dunia empat kali tersebut, yang kini selevel dengan Swedia di Grup F dengan koleksi tiga poin dan tertinggal dari Meksiko yang memiliki enam poin.

Swedia membuka keunggulan pada menit ke-32 ketika Ola Toivonen melakukan penyelesaian dengan penuh percaya diri, setelah pemain Jerman Toni Kroos kehilangan bola di lapangan tengah.

Marco Reus menyamakan kedudukan pada menit ke-48, menyambar umpan silang mendatar dari Timo Werner, dan meski harus kehilangan Jerome Boateng yang mendapat kartu merah pada menit ke-82, Jerman mendapatkan gol penentu kemenangan dari Kroos.

(H-RF)