KNPI perkuat peran pemuda dalam penanggulangan terorisme

id Knpi

KNPI perkuat peran pemuda dalam penanggulangan terorisme

Dialog publik bertemakan, "Revitalisasi peran pemuda dalam menjaga NKRI melalui upaya penanggulangan terorisme" (Antarnews Sulteng/Fitri)

Palu, (Antaranews Sulteng) - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Palu, Sulawesi Tengah, memperkuat peran pemuda dalam upaya penanggulangan terorisme.

"Salah satu upaya itu, yakni penguatan pemahaman tentang penanggulangan terorisme," kata Ketua KNPI Kota Palu, Fitri Kenedi Mastura di Palu, Jumat.

Fitri mengutarakan, KNPI telah menggelar dialog publik bertemakan, "Revitalisasi peran pemuda dalam menjaga NKRI melalui upaya penanggulangan terorisme" melibatkan elemen pemuda.

KNPI menghadirkan narapidana teroris inisial AK sebagai narasumber, kemudian Wakil Ketua Umum MUI Palu, Sagir M Amin, Wadir Intelkam Polda Sulteng, Kesbangpol Sulteng, FKPT Sulteng Muzakir Tawil dan moderator Nur Sangadji.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kota Palu, Sumardi mengemukakan bahwa kegiatan upaya penanggulangan terorisme harus terus dilakukan.

"Pemuda memiliki peran penting dalam pengembangan daerah, menjaga stabilitas keamanan, perdamaian dan ketentraman," kata Sumardi.

KNPI sebagai organisasi tempat berkecimpung para pemuda harus melakukan langkah-langkah pembinaan yang terarah dan terorganisasi terhadap pemuda.

Karena pemuda merupakan generasi harapan dan penerus bangsa yang bila tidak mendapat pembinaan secara berkesinambungan lewat berbagai model pendidikan, maka akan memberikan dampak buruk.

"Maka perlu ada penguatan dan peningkatan sumber daya manusia khususnya pemuda, agar tidak muda terkontamisasi dengan hal-hal negatif termasuk faham radikal," ujarnya.

Pemkot Palu memberikan apresiasi kepada KNPI Kota Palu lewat kepemimpinan Fitri Kenedi Mastura yang telah membantu pemerintah dalam pembinaan masyarakat, khususnya pemuda, untuk tidak terkontaminsasi dengan faham dan gerakan radikal.