Prabowo terima mantan Jenderal AS bertemu di Hambalang

id prabowo

Prabowo terima mantan Jenderal AS bertemu di Hambalang

Prabowo Subianto (ANTARA /Ahmad Subaidi )

Jakarta,  (Antaranews Sulteng) - Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengonfirmasi Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto menerima kunjungan mantan petinggi militer Amerika Serikat Jenderal Purnawirawan Wesley Clark untuk bertemu di Hambalang, Bogor, Jumat pagi.

"Di undang untuk memberikan ceramah pada Jumat pagi di Hambalang," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat.

Muzani mengatakan mantan Panglima Pasukan Gabungan NATO di Kosovo 1994-2000 itu diundang dalam kapasitasnya sebagai pembicara mengenai pertahanan global.

Dia menegaskan, pengundang mantan Panglima AD Amerika tersebut adalah Universitas Kebangsaan dan Prabowo sebagai perwakilan dari yayasan universitas tersebut.

"Ceramah di depan khalayak, dan Prabowo punya mini teater di Hambalang," ucapnya.

Informasi kedatangan Jenderal Purn Wesley Clark tersebut awalnya diketahui dari twitter Fadli Zon @fadlizon yang diposting Jumat siang.

Dalam twitternya tersebut, Fadli Zon swafoto dengan Wesley, dan foto tersebut kemudian diberikan penjelasan "pagi tadi bersama Jenderal Wesley Clark, mantan Panglima NATO dan Panglima AD Amerika Serikat sebelum ceramah di Padepokan Garuda Yaksa".