AS jatuhi sanksi pengusaha Suriah

id Samer Foz,Sanksi AS,PresidenBashar al-Assad

AS jatuhi sanksi pengusaha Suriah

AS jatuhkan sanksi atas pengusaha Suriah Samer Foz, pengusaha Suriah di belakang pembangunan papan atas --termasuk Hotel Four Seasons di Damaskus-- karena ia memperkaya Presiden Bashar al-Assad.

Washington (ANTARA) - Amerika Serikat pada Selasa menjatuhkan sanksi terhadap pengusaha Suriah, Samer Foz beserta keluarganya, yang memiliki hubungan dekat dengan Presiden Bashar al-Assad.

Menurut Washington, pengusaha tersebut sukses menghasilkan jutaan dengan mengembangkan properti di tanah yang dirampas dari mereka yang melarikan diri dari perang Suriah.

Sanksi tersebut diberikan terhadap Foz, saudaranya Amer dan Husen, serta Aman Holding, perusahaan yang dijalankan keluarganya sendiri dari kota pesisir Latakia, demikian Departemen Keuangan AS.

ASM International General Trading milik Foz beserta afiliasinya di seluruh Timur Tengah turut dikenai sanksi tersebut. ASM terlibat dalam perdagangan gula dan gandum serta sejumlah operasi ladang minyak.

"Samer Foz, beserta kerabat dan kerajaan bisnis mereka memanfaatkan kekejaman konflik Suriah menjadi sebuah perusahaan yang menguntungkan," kata wakil menteri untuk terorisme dan intelijen keuangan, Sigal Mandelker dalam satu pernyataan.

Departemen AS juga memberlakukan sanksi terhadap Synergy SAL dan BS Company, yang mengimpor puluhan ribu metrik ton (MT) minyak Iran ke Suriah.

Sumber: Reuters