Personel TNI-Polri antusias ikuti bakti sosial donor darah

id HUT,TNI,74

Personel TNI-Polri antusias ikuti bakti sosial donor darah

Prajurit TNI jajaran Korem 132/Tdl saat mengikuti bakti sosial donor darah rangkaian HUT TNI dan kesehatan TNI ke – 74, yang digelar di Rumkit Tk. III 13.06.01 Dr Sindhu Trisno. (ANTARA/HO-Penrem)

Prajurit Korem 132/TDL terlihat sangat antusias mengikuti berlangsungnya bakti sosial berupa donor darah yang merupakan rangkaian kegiatan HUT TNI dan kesehatan TNI ke - 74 yang digelar di Rumkit Tk. III 13.06.01 Dr Sindhu Trisno

Palu (ANTARA) - Personel TNI-Polri antusias mengikuti bakti sosial aksi donor darah bekerjasama dengan pihak PMI Kota Palu, Sulawesi Tengah dalam rangka kegiatan HUT TNI yang ke-74 tahun 2019.



“Prajurit Korem 132/TDL terlihat sangat antusias mengikuti berlangsungnya bakti sosial berupa donor darah yang merupakan rangkaian kegiatan HUT TNI dan kesehatan TNI ke - 74 yang digelar di Rumkit Tk. III 13.06.01 Dr Sindhu Trisno,” kata Kapten Inf. Ahmad Jayadi, Kapenrem 132/Tadulako, di Palu, Rabu.



Bahkan, kata Kapten Jayadi, sapaan Kapenrem 132/Tadulako ini, bukan hanya prajurit TNI saja yang antusias, namun juga personel Polri yang diwakili Sat Brimobda Polda Sulteng.



“Bakti sosial donor darah itu melibatkan Satuan jajaran Korem dan instansi yang ada di Kota Palu, diantaranya Yonif 711/RKS, Polri yang diwakili dari Sat Brimobda Polda Sulteng, Denpal Palu, Denzibang Palu, Denpom Palu, Ajenrem Palu dan PNS beserta Honorer Kesdam XIII Palu,” katanya.



Kemudian, katanya ada juga dari instansi yang lain seperti dari Kampus atau sekolah diantaranya, Akbid Cendrawsih, Akper/Akbid BK dan sekolah Poltekes Palu.



“Tentunya, bakti sosial ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI dan kita semua kepada masyarakat, karena setetes darah yang disumbangkan ke PMI nantinya diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan, termasuk untuk memenuhi jumlah stok darah di PMI,” ujarnya.


“Disamping itu adan manfaatnya untuk si pendonor seperti mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu proses pergantian darah dan mendukung kesehatan tubuh,” tandasnya.***