TNI AD tanam 3.000 bibit pohon di Hutan Kota Palu

id Tni, tanam, pohon

TNI AD tanam 3.000 bibit pohon di Hutan Kota Palu

Danrem 132/Tadulako Kolonel Inf Agus Sasmita saat menanaman salah satu bibit pohon di hutan Kota Palu, dalam rangka peringatan hari juang TNI AD di wilayah Sulawesi Tengah, Kamis (12/12).(ANTARA/HO-Irwan).

Diharapkan dapat menjadi pematik bagi seluruh elemen masyarakat untuk mencintai alam. Kita jaga alam niscaya alam akan menjaga kita
Palu (ANTARA) - TNI AD Komando Resort Militer (Korem) 132/Tadulako, menanam 3.000 bibit pohon berbagai jenis seperti mahoni, trambesi, ketapang dan sirsak di Hutan Kota Kaombona, Kelurahan Talise, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis.

Danrem 132/Tadulako Kolonel Inf Agus Sasmita mengatakan, penanaman ribuan bibit pohon tersebut dalam rangka peringatan hari juang TNI AD di wilayah Sulawesi Tengah.

"Diharapkan dapat menjadi pematik bagi seluruh elemen masyarakat untuk mencintai alam. Kita jaga alam niscaya alam akan menjaga kita," katanya.

Artinya, kata Danrem, manusia harus bisa selaras dengan alam yang kemudian alam akan memberikan manfaat bagi kehidupan manusia.

Karenanya, kata perwira tiga melati ini, penanaman pohon ini bukanlah hanya sekadar seremonial semata, namun harus dirawat agar tumbuh dan memberikan manfaat bagi kehidupan. 

Saat ini, kata Agus, budaya menanam, merawat dan menjaga pepohonan telah luntur bahkan sudah mulai hilang.

Sementara kata Danrem, bencana yang terjadi bukanlah sesuatu yang datang tiba-tiba, namun disebabkan karena ulah manusia yang tidak menjaga alam.

Penanaman ribuan pohon tersebut dihadiri unsur Forkopimda Provinsi Sulawesi Tengah, Kota Palu, komunitas relawan kota hijau serta komunitas lingkungan lainnya.

Selain di Hutan Kota Palu, penanaman pohon juga dilakukan di Desa Pombewe, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Desa Posona Kecamatan Kasimbar, Kabupaten Parigi Moutong.***