Kelompok perempuan di Moutong inginkan pemerintah tingkatkan ekonomi masyarakat desa

id DPRD Parigi Moutong, reses, legislator

Kelompok perempuan di Moutong inginkan pemerintah tingkatkan ekonomi masyarakat desa

Kelompok perempuan Kecamatan Moutong berpose bersama usai kegiatan reses anggota DPRD Parigi Moutong, di Moutong, Jumat (20/12/2019) malam. (ANTARA/HO-DPRD Parigi Moutong)

Parigi (ANTARA) - Kelompok perempuan yang berada di wilayah Kecamatan Moutong, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah meninginkan pemerintah derah setempat agar meningkatkan perekonomian masyarakat desa. 

"Harapan mereka bahwa pemerintah daerah sebagai pengambil kebijakan perlu memperhatikan sisi ekonomi masyarakat desa, " ungkap Ketua Fraksi NasDem DPRD Parigi Moutong Sutoyo saat melaksanakan reses dengan kelompok perempuan di Kecamatan Moutong, Jumat malam. 

Aspirasi yang disampaikan para perempuan dari kalangan pedagang makanan maupun pedagang lainnya mengininkan pemerintah memberikan perhatian kepada pelaku usahak kecil di pedesaan melalui interfensi modal usaha agar pertumbuhan ekonomi mereka bisa meningkat. 

Menurutnya, apa yang menjadi keinginan warga di wilayah Daerah Pemilihan (Dapil) IV akan menjadibahan materi DPRD untuk selanjutnya di tindaklanjuti.

"Keluhan warga akan kami fasilitasi melalui kekuasaan DPRD, " ujar Sutoyo yang juga Wakil Ketua Komisi III DPRD Parigi Moutong. 

Baca juga: Warga Dapil IV Parigi Moutong usul peningkatan infrastruktur

Di sela-sela resesnya, dia memberikan bantuan kepada kelompok perempuan berupa peralatan pendukung usaha mereka guna menunjang kegiatan usaha warga setempat. 

"Semoga bantuan itu bisa bermanfaat meskipun bentuknya tidak sebesar harapan mereka, tetapi paling tidak bisa meberikan dampak positif bagi kelangsungan usaha warga, " kata politisi NasDem itu menambahkan. 

Baca juga: Legislator: Mitigasi bencana perlu dimasyarakatkan
Baca juga: Dana rehabilitasi rumah rusak di Parigi Moutong pascabencana Rp66 miliar