Parigi Moutong siap gelar Hari Ikan Nasional

id Pemkab parimo, gubernur sulteng, parigi moutong, harkanas, HPS

Parigi Moutong siap gelar Hari Ikan Nasional

Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola berdiskusi dengan Bupati Parigi Moutong Samsurizal Tombolotutu dan sejumlah pejabat lainnya di jajaran Pemkab Parigi Moutong membahas persiapan Hari Pangan Sedunia dan Hari Ikan Nasional, di ruang kerja gubernur, Kamis (13/2/2020). (ANTARA/HO-Humas Pemkab Parimo)

Palu (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah,i siap menggelar Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-40 dan Hari Ikan Nasional (Harkanas) tahun 2020.

"Kami siap sebagai tuan rumah dalam penyelenggaraan kegiatan skala internasional dan nasional," kata Bupati Parigi Moutong Samsurizal Tombolotutu dalam pertemuan dengan Gubernur Sulteng Longki Djanggola membahas persiapan kegiatan tersebut, di Palu, Kamis.

Dua agenda besar itu rencananya akan berlangsung pada Oktober mendatang di pusatkan di kantor Bupati Parigi Moutong dan lokasi terdekat lainnya.

Gubernur Sulteng Longki Djanggola menyatakan dukungan dan siap membantu dua agenda besar tersebut karena akan mendatangkan tamu-tamu dari dalam dan luar negeri.

"Demi kesuksesan kegiatan ini saya akan bertemu Menteri Pertanian dan Menteri Kelautan dan Perikanan dalam waktu dekat," kata Longki di hadapan bupati dan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah Parigi Moutong.

Dalam pertemuan itu, kedua kepala daerah juga membahas posisi Parigi Moutong sebagai daerah penyangga logistik bagi ibu kota Negara baru di Kalimantan Timur nanti dengan berbagai komoditas unggulan.

Di penghujung pertemuan itu, bupati juga sempat menyinggung rencana renovasi tugu khatulistiwa dan mendapat respon baik dari gubernur.

"Kalau perlu kita adakan sayembara rencana pembangunan tugu khatulistiwa," ujar Longki.

Pada pertemuan tersebut turut dihadiri tim Institut Pertanian Bogor beserta sejumlah Kepala OPD Pemprov di ruang kerja Gubernur Sulteng.