Pelaksanaan penyembelihan hewan kurban dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan membatasi kerumunan,
Jakarta (ANTARA) - Lembaga Advokasi Halal (Indonesia Halal Watch/IHW) menggandeng sejumlah mitra pegiat halal menggelar penyembelihan hewan kurban yang dilaksanakan di empat kota.

“Indonesia Halal Watch bersama Ishihara Charity Foundation dan Yayasan Generasi Al Quran Nurul Ikhsan melaksanakan pemotongan hewan kurban mulai 22 hingga 23 Juli 2021 di beberapa kota,” kata Direktur Eksekutif IHW Ikhsan Abdullah dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis.

Ikhsan mengatakan, empat kota yang akan dijadikan sebagai tempat penyembelihan hewan kurban berupa enam kambing dan tiga sapi jenis limosin tersebut yakni Kota Cirebon, Subang, Bekasi Barat dan Jakarta Barat.

Kegiatan kurban dilakukan sebagai bentuk ikhtiar untuk mendukung upaya pemerintah, ulama dan masyarakat untuk memutus mata rantai penularan COVID-19, menghidupkan ekonomi masyarakat, serta menyemangati masyarakat untuk terus melaksanakan ibadah di masa pandemi dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Selain pemotongan hewan kurban ​,  IHW akan menyalurkan santunan kepada Santri Tahfiz Pondok Baitul Makmur di Sukabumi, rumah yatim dan pemberian bingkisan kepada para Ustadz dan Ustadzah pengasuh Mushalla An Nur dan Santri Generasi Al Quran di Cirebon pada Jumat (23/7). 

Lebih lanjut dia mengatakan, penyembelihan hewan kurban akan dilakukan dengan protokol kesehatan sesuai Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 36 Tahun 2020 tentang shalat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban saat wabah COVID-19.

“Pelaksanaan penyembelihan hewan kurban dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan membatasi kerumunan," kata dia saat menjelaskan soal protokol kesehatan yang dilakukan oleh IHW.

Hewan kurban yang disembelih juga sehat dan bersertifikat dari Suku Dinas Perikanan dan Peternakan serta disembelih oleh juru sembelih halal. Demikian juga pembagian daging kurban diantar sampai ke rumah-rumah kepada masyarakat yang berhak menerima. 

Baca juga: KH Khariri: Kurban di masa pandemi bermakna melawan egoisme
Baca juga: Menkominfo apresiasi kurban online di tengah pandemi


Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2021