Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Boediono tiba di Jakarta setelah melakukan kunjungan kerja di London sejak 28 Oktober untuk menghadiri sejumlah kegiatan internasional.

Wartawan Antara yang mengikuti kunjungan kerja Wapres, di Jakarta, Sabtu, melaporkan Wapres tiba di Bandara Soekarno Hatta pukul 13.05 WIB setelah menempuh perjalanan dari London transit di Singapura.

Perjalanan Wapres dari London, Singapura, Jakarta menggunakan pesawat komersial Singapore Airlines dalam waktu sekitar 14,5 jam.

Saat tiba di Bandara Soekarno Hatta, Wapres langsung menuju kediaman resmi di Jalan Diponegoro dengan kendaraan RI2.

Selama di London, Wapres menghadiri berbagai pertemuan berskala internasional antara lain yang juga dihadiri sejumlah pemimpin negara dan pemerintahan.

Agenda yang dilakukan Wapres Boediono adalah menghadiri "World Islamic Economic Forum" pada 29 Oktober 2013.

Selain itu pada 30 Oktober, Wapres memberikan kuliah umum di depan mahasiswa di Universitas Oxford, sementara pada 31 Oktober menghadiri "Open Government Partnership Summit" (OGP).

Indonesia menjadi ketua "Open Government Partnership" tahun 2014, setelah Wapres Boediono atas nama Pemerintah Indonesia menerima serah terima dari PM Inggris David Cameron yang sebelumnya menjadi ketua.(*)

Pewarta: Ahmad Wijaya
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013