Untuk arus balik diperkirakan masih cukup siginifikan hingga Minggu malam nanti."
Jakarta (ANTARA News) - Kepala Terminal Pulo Gebang Ismanto memperkirakan arus balik di Terminal Pulo Gebang pada Minggu ini atau delapan hari setelah (H+8) Idul Fitri masih akan signifikan mengacu pada data kedatangan jumlah penumpang bus.

"Untuk arus balik diperkirakan masih cukup siginifikan hingga Minggu malam nanti," ujarnya kepada ANTARA News di Jakarta, Minggu.

Ismanto mengatakan sejak Minggu dini hari pukul 00.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB, jumlah kedatangan penumpang sebanyak 5.171 orang dengan menumpang 297 unit bus.

Jumlah ini diperkirakan dapat mendekati atau melampaui jumlah rekapitulasi total kedatangan penumpang sehari sebelumnya, Sabtu (23/6), sebanyak 6.039 penumpang menggunakan 321bus.

Dia mengatakan secara keseluruhan sejak delapan hari menjelang (H-8) hingga Minggu ini pukul 11.00 WIB total keberangkatan bus sebanyak 3.823 unit dengan mengangkut 95.397 penumpang dan kedatangan bus sebanyak 3.057 unit yang mengangkut 46.117 penumpang.

Baca juga: Terminal Pulo Gebang didominasi pemudik tujuan Jabar

Baca juga: Terminal Pulogebang berangkatkan 68.000 pemudik

 

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2018