Shenzhen jadi tuan rumah pameran teknologi dan sains terbesar di Tiongkok

SHENZHEN, Tiongkok (Antara/BUSINESS WIRE) -- China Hi-tech Fair 2018 akan diselenggarakan dengan mengusung tema 'Konsep Pengembangan Baru untuk Wujudkan Pertumbuhan Berkualitas Tinggi' di Shenzhen Convention and Exhibition Center, pada tanggal 14-18 November 2018.

Sejak debutnya pada 1999, CHTF telah menjadi ajang pameran penting bagi industri teknologi tinggi di Tiongkok dan platform perdagangan berteknologi tinggi yang paling efisien. Sehingga tak heran, jika ajang ini dianggap sebagai pameran sains dan teknologi no.1 di Tiongkok. Bertepatan dengan perayaan hari jadinya yang ke-20, CHTF mengajak para pecinta teknologi dari seluruh dunia untuk mengulas sejarah event ini dan pengembangan industri teknologi tinggi Tiongkok selama 20 tahun terakhir melalui 'Time Gallery' yang memadukan kumpulan dokumen historis multimedia yang akan dipresentasikan menggunakan beragam metode mutakhir.

CHTF 2018 akan menghadirkan rangkaian pameran teknologi tinggi nasional, komprehensif, dan profesional. Pameran nasional diselenggarakan oleh sejumlah kementerian nasional Tiongkok. Pameran komprehensif akan memamerkan beragam produk persembahan korporasi, universitas, lembaga riset ilmiah, pusat inovasi, dan pusat inkubasi. Sementara itu, pameran profesional akan mencakup sektor TI, konservasi energi, pelestarian lingkungan, energi baru, bangunan ramah lingkungan, materi baru, perangkat kesehatan pintar, sains dan teknologi kedirgantaraan, photoelectricity, kota pintar, sistem manufaktur mutakhir, pengintegrasian militer dan sipil, teknologi sensor dan aplikasi TI.

Setidaknya terdapat 1.000 produk dan teknologi akan dipamerkan, diantaranya adalah demo terapi proton oleh Shanghai Institute of Applied Physics, dan teknologi swakemudi dengan radar laser yang pertama di dunia.

Deputi Direktur Komite Penyelenggara CHTF Su Yanwei mengatakan, CHTF 2018 akan digelar diatas lahan seluas lebih dari 120.000 meter persegi dan memecahkan rekor jumlah eksponen sebanyak 61 delegasi eksponen dan lebih dari 3.000 eksponen dari 41 negara atau lembaga internasional termasuk 36 negara di sepanjang jalur 'Sabuk dan Jalan'. Sejumlah negara di Amerika Selatan dan Karibia - Chile, Kuba, dan Peru - untuk pertama kalinya berpartisipasi di ajang tahunan ini. selain itu, belasan eksponen profesional dari mancanegara seperti Sino-German Industry 4.0 Alliance, Japan External Trade Organization, dan delegasi dari Daejeon of Korea.

Lebih lanjut, ratusan pejabat pemerintah, pakar, akademisi dari Argentina, Belgia, Swiss, Rusia, dan pimpinan perusahaan dari Microsoft, Amazon, SAP, Accenture, dan Philips, serta peraih Nobel, akademisi dan pakar ekonomi juga dipastikan akan menghadiri ajang ini.

Baca versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/cgi-bin/mmg.cgi?eid=51897319&lang=en

Kontak
CHTF Organizing Committee
Ms. Peggie Wang
overseas@chtf.com

Sumber: China Hi-tech Fair

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta :
Editor : PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2024