Bayi Pangeran Wiliam Diharap Segera Lahir

Kamis, 18 Juli 2013 12:30 WIB

London (antarasulteng.com) - Ratu Elizabeth bergabung dengan barisan orang yang semakin tidak sabar untuk menanti kelahiran anak pertama Pangeran Willian dan istrinya, Kate, karena ia dijadwalkan untuk segera pergi berlibur.

Menjelang kelahiran pewaris masa depan tahta Inggris dalam beberapa hari mendatang itu, ratu, dalam sejumlah kegiatan di Lake District di Inggris utara, ditanya apakah ia ingin cicitnya itu berjenis kelamin perempuan atau laki-laki.

"Saya pikir saya tidak ada masalah dengan itu. Saya sangat ingin dia segera lahir. Saya akan berlibur," katanya kepada anak-anak sekolah dasar di Gereja Wiggonby, Inggris, Rabu. Pada kesempatan itu ratu mengenakan setelan berwarna hijau dan topi yang berwarna sama sekalipun udara musim panas cukup panas.

Setiap musim panas ratu meninggalkan London untuk berlibur di istana musim panasnya di Balmoral, Skotlandia. Penampilan publik terakhirnya sebelum pergi berlibur adalah Selasa mendatang.

Ratu Elizabeth adalah anggota kerajaan senior kedua yang pekan ini menyatakan kepada publik harapannya agar bayi tersebut segera lahir, tanpa mempermasalahkan jenis kelamin bayi yang akan berada di urutan ketiga pewaris tahta Inggris setelah anak sulungnya Pangeran Charles dan cucunya Pangeran William.

Para pejabat kerajaan tetap menutup rapat perkiraan tanggal kelahiran bayi itu sehingga banyak media internasional telah berkemah di luar Rumah Sakit St Mary di London, tempat Kate akan melahirkan, sejak 1 Juli lalu. Mereka semakin tidak sabar menanti saat-saat itu.

Pewarta :
Editor : Riski Maruto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Marsha Arui menyebutkan film t "Titanic" versi "remastered" beri kesan tersendiri

08 February 2023 7:36 Wib, 2023

Ratu Elizabeth doakan timnas Inggris berhasil di final Euro 2020

11 July 2021 8:38 Wib, 2021

Inggris berduka untuk Pangeran Philip, warga diminta untuk tidak berkerumun

10 April 2021 7:01 Wib, 2021

Tak ada upacara kenegaraan untuk pemakaman Pangeran Philip

10 April 2021 6:58 Wib, 2021

Pangeran Philip suami Ratu Inggris Elizabeth meninggal dunia pada usia 99

10 April 2021 6:57 Wib, 2021
Terpopuler

Rupiah turun di tengah pasar nantikan arah kebijakan suku bunga AS

Ekonomi Dan Keuangan - 30 April 2024 9:41 Wib

Harga emas Antam turun lagi jadi Rp1,310 juta per gram

Ekonomi Dan Keuangan - 12 jam lalu

KBRI Beijing tegaskan WNI jangan serahkan paspor ke pihak lain

Lintas Jagad - 30 April 2024 9:41 Wib

Timnas U-23 langsung ke Prancis demi persiapan optimal hadapi Guinea

Humaniora - 12 jam lalu

AHY ingin jadikan Bali sebagai Pulau Lengkap

Ekonomi Dan Keuangan - 03 May 2024 9:15 Wib