Banggai - Sulawesi Tengah (ANTARA) - Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan Pemerintah Kabupaten Banggai menghadapi pandemi Covid-19, PT Donggi-Senoro LNG kembali memberikan bantuan 200 unit alat rapid test Covid-19 untuk Rumah Sakit Umum Luwuk.

Menurut dr Yusran, bantuan ini sangat membantu pihak rumah sakit yang sedang menipis persediaan alat rapid testnya.

Ia mengapresiasi DSLNG sebagai perusahaan yang selalu menjadi pihak yang paling cepat tanggap membantu kesiapsiagaan RSUD Luwuk dan Pemerintah Daerah Banggai sejak awal pandemi.

Bantuan dari DSLNG ini diterima langsung oleh Kepala RSUD Luwuk dr. Yusran Kasim, Selasa (22/9).

Pewarta : -
Uploader : Sukardi
Copyright © ANTARA 2024