Jakarta (ANTARA) - Direktur Olahraga Persija Ferry Paulus sangat optimistis menatap Piala Menpora 2021, bahkan ia berani menyebut timnya siap melawan klub mana pun pada turnamen pramusim tersebut kendati tergabung di grup yang cukup berat.
Berdasarkan hasil undian grup Piala Menpora 2021 di Jakarta, Senin malam, Persija Jakarta masuk dalam Grup B bersama Bhayangkara Solo FC, Borneo FC, dan PSM Makassar.
Grup B Piala Menpora 2021 memang menjanjikan laga yang cukup menarik. Borneo FC yang sudah jor-joran mendatangkan pemain dalam menyambut kompetisi musim 2021 akan berusaha membuktikan performa kualitas para pemainnya. Demikian juga Bhayangkara Solo FC yang dipenuhi pemain bintangnya, termasuk Evan Dimas yang baru saja memutuskan hengkang dari Persija.
Menanggapi hasil undian tersebut, Ferry mengatakan skuad Macan Kemayoran akan selalu siap bertarung.
“Persija selalu optimistis di mana pun kami berada. Bersama dengan klub manapun kami tetap siap bertarung," ujar Ferry Paulus usai pengundian.
“Yang pastinya tidak ada klub yang ringan. Karena masa ini adalah masa-masa yang sangat sulit, sehingga persiapan demi persiapan harus terus kita lihat," kata dia menambahkan.
Ferry juga beranggapan bahwa yang terpenting dalam penyelenggaraan Piala Menpora 2021 adalah soal bagaimana menghidupkan kembali sepak bola Indonesia. Selain itu, kesempatan bagi para pemain yang akhirnya bisa kembali berlatih dan bertanding setelah satu tahun tak merasakan atmosfer berkompetisi.
Oleh karena itu, Piala Menpora harus dimanfaatkan dengan baik karena merupakan kesempatan bagi Persija tidak hanya untuk membenahi performa tim, tetapi juga mempersiapkan diri menjelang kompetisi Liga 1 Indonesia yang telah tertunda satu tahun.
“Tentunya kami juga berharap bahwa turnamen ini jadi pintu masuk untuk bisa terlaksananya Liga Indonesia dan persiapan yang sudah dilakukan juga diharapkan bisa memberikan satu progres yang positif untuk memasuki liga. Itu yang paling penting di turnamen ini,” katanya menegaskan.
Piala Menpora 2021 akan diikuti 18 tim Liga 1. Pembukaan turnamen digelar pada 21 Maret, sedangkan laga penutup dijadwalkan pada 25 April.
Berdasarkan hasil undian grup Piala Menpora 2021 di Jakarta, Senin malam, Persija Jakarta masuk dalam Grup B bersama Bhayangkara Solo FC, Borneo FC, dan PSM Makassar.
Grup B Piala Menpora 2021 memang menjanjikan laga yang cukup menarik. Borneo FC yang sudah jor-joran mendatangkan pemain dalam menyambut kompetisi musim 2021 akan berusaha membuktikan performa kualitas para pemainnya. Demikian juga Bhayangkara Solo FC yang dipenuhi pemain bintangnya, termasuk Evan Dimas yang baru saja memutuskan hengkang dari Persija.
Menanggapi hasil undian tersebut, Ferry mengatakan skuad Macan Kemayoran akan selalu siap bertarung.
“Persija selalu optimistis di mana pun kami berada. Bersama dengan klub manapun kami tetap siap bertarung," ujar Ferry Paulus usai pengundian.
“Yang pastinya tidak ada klub yang ringan. Karena masa ini adalah masa-masa yang sangat sulit, sehingga persiapan demi persiapan harus terus kita lihat," kata dia menambahkan.
Ferry juga beranggapan bahwa yang terpenting dalam penyelenggaraan Piala Menpora 2021 adalah soal bagaimana menghidupkan kembali sepak bola Indonesia. Selain itu, kesempatan bagi para pemain yang akhirnya bisa kembali berlatih dan bertanding setelah satu tahun tak merasakan atmosfer berkompetisi.
Oleh karena itu, Piala Menpora harus dimanfaatkan dengan baik karena merupakan kesempatan bagi Persija tidak hanya untuk membenahi performa tim, tetapi juga mempersiapkan diri menjelang kompetisi Liga 1 Indonesia yang telah tertunda satu tahun.
“Tentunya kami juga berharap bahwa turnamen ini jadi pintu masuk untuk bisa terlaksananya Liga Indonesia dan persiapan yang sudah dilakukan juga diharapkan bisa memberikan satu progres yang positif untuk memasuki liga. Itu yang paling penting di turnamen ini,” katanya menegaskan.
Piala Menpora 2021 akan diikuti 18 tim Liga 1. Pembukaan turnamen digelar pada 21 Maret, sedangkan laga penutup dijadwalkan pada 25 April.