Fujitsu Harap Segmen Pasar Tumbuh Dua Digit

Kamis, 30 Mei 2013 15:49 WIB

Jakarta (antarasulteng.com) - Produsen perangkat komputer Fujitsu Indonesia masih berharap produk-produk hardware untuk konsumen atau pengguna personal akan tumbuh dua digit pada 2013 meski tren penjualan perangkat komputer menurun di seluruh dunia.

"Pada 2012 pertumbuhan produk-produk konsumen kami masih kecil, single digit, karena kami tetap menyasar di segmen atas (niche market)," kata Product Manager Workplace Solutions Fujitsu Indonesia, Handono Setiyobudi, kepada ANTARA News selepas jumpa pers di Jakarta, Rabu.

Optimisme Fujitsu untuk tumbuh dua digit pada 2013, menurut Handono, dilatarbelakangi kebiasaan pengguna tablet untuk tetap mencari produk notebook ketika akan bekerja.

"Sekitar 60 persen pemilik tablet masih tetap mempunyai notebook karena tingkat kenyamanan tablet untuk mengetik itu rendah," katanya.

Handono membandingkan penjualan produk komputer personal di pasar dengan perangkat tablet sebanyak 9 banding satu.

Meski tergolong laptop segmen premium, Handono mengatakan laptop Fujitsu menawarkan fitur keamanan data.

"Kami juga akan menambahkan fitur pelacak laptop di produk-produk kami mendatang yang akan hadir pada kuartal ketiga 2013," kata Handono. 

Pewarta :
Editor : Riski Maruto
Copyright © ANTARA 2026

Terkait

KPK panggil eks direktur PT INTI guna usut kasus pengadaan komputer

08 May 2025 15:03 Wib

Pemkab Sigi dorong honorer mahir gunakan komputer pada ujian PPPK

09 December 2024 11:19 Wib, 2024

Pakar forensik komputer UI jelaskan penyebab kebocoran data

07 August 2023 8:49 Wib, 2023

PT Angkasa Pura bantu delapan komputer ke SMPN 1 Sentani

17 July 2023 9:25 Wib, 2023

Asesmen Nasional Berbasis Komputer bagi Sekolah Dasar

18 October 2021 11:39 Wib, 2021
Terpopuler

Media Belanda sebut Jordi Cruyff sepakat jadi direktur teknik Ajax

Humaniora - 29 December 2025 8:11 Wib

Gol Archie Gray menangkan Tottenham Hotspur 1-0 atas Crystal Palace

Humaniora - 29 December 2025 8:13 Wib

Menjaga keberlanjutan swasembada beras 2025

Ekonomi Dan Keuangan - 29 December 2025 8:41 Wib

UI bantu pemulihan psikososial warga Sumut yang terdampak bencana

Humaniora - 29 December 2025 8:42 Wib

Kapolresta Palu ajak warga rayakan tahun baru dengan kegiatan positif

Polhukam - 29 December 2025 13:01 Wib