Israel Keberatan Kompromi Soal Nuklir

Rabu, 16 Oktober 2013 10:49 WIB

Yerusalem (antarasulteng.com) - Israel mendesak dunia untuk menghindari kesepakatan secara sepihak dengan Iran di saat putaran baru perundingan nuklir telah dibuka pada Selasa di Jenewa.

Kesepakatan itu bisa berujung pada pengurangan sanksi-sanksi bagi Iran, lapor AFP.

Kabinet bidang keamanan Israel memperingatkan masyarakat internasioanl terhadap adanya "kesepakatan sepihak yang akan mengagalkan upaya membawa Iran untuk secara penuh melucuti program nuklir militernya... (yang) bisa mengarah ke arah kejatuhan penerapan sanksi."

Iran pada hari Selasa memulai perundingan tertutup selama dua hari di Jenewa bersama negara-negara P5+1 -- yaitu Amerika Serikat, Inggris, Prancis, China dan Rusia serta Jerman, yang menandai berakhirnya kekosongan selama enam bulan.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah meluncurkan serangan lewat media dalam hari-hari belakangan ini, memberikan peringatan agar pihak-pihak tidak membuat persetujuan dengan Presiden Iran Hassan Rouhani.

Sikap Rouhani yang melunak telah meningkatkan harapan tentang kemungkinan adanya terobosan dalam sengketa yang telah berlangsung selama sepuluh tahun menyangkut program nuklir Teheran.

Pernyataan yang dikeluarkan kabinet bidang keamanan Israel menyerukan kekuatan-kekuatan dunia untuk berhati-hati terhadap Iran selama berlangsungnya perundingan.

"Iran percaya bisa lolos dengan dilakukannya persetujuan yang hanya dipermukaan dan tidak akan secara signifikan menghalangi upayanya untuk mengembangkan senjata nuklir, persetujuan yang bisa bisa berubah haluan dalam waktu beberapa minggu," kata pernyataan itu.

"Sebagai gantinya, Iran menuntut agar sanksi diringankan, yang sebelumnya memakan waktu bertahun-tahun untuk diterapkan."

Pewarta :
Editor : Riski Maruto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

China: pengelolaan TEPCO atas air olahan PLTN Fukushima tak meyakinkan

26 April 2024 10:02 Wib

Tiongkok kecam aliansi militer AS-Jepang

12 April 2024 10:31 Wib

China menentang usulan AUKUS bekerja sama dengan Jepang

10 April 2024 9:39 Wib

Rusia siap berbagi pengalaman dengan RI untuk kembangkan energi nuklir

27 March 2024 9:17 Wib

BRIN paparkan rencana pengembangan reaktor generasi IV dalam ATOMEXPO

26 March 2024 14:09 Wib
Terpopuler

Rupiah turun di tengah pasar nantikan arah kebijakan suku bunga AS

Ekonomi Dan Keuangan - 30 April 2024 9:41 Wib

Harga emas Antam turun lagi jadi Rp1,310 juta per gram

Ekonomi Dan Keuangan - 10 jam lalu

KBRI Beijing tegaskan WNI jangan serahkan paspor ke pihak lain

Lintas Jagad - 30 April 2024 9:41 Wib

Timnas U-23 langsung ke Prancis demi persiapan optimal hadapi Guinea

Humaniora - 10 jam lalu

AHY ingin jadikan Bali sebagai Pulau Lengkap

Ekonomi Dan Keuangan - 03 May 2024 9:15 Wib