Poso (ANTARA) - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI, Komjen Pol Boy Rafli Amar melakukan kunjungan kerja (kunker) di wilayah Kabupaten, Poso Sulteng. Selasa 

Dalam kunjungannya itu, Boy Rafli Amar memantau perkembangan program vaksinasi COVID-19 yang dilaksanakan di Siuri Cotage, Desa Toinasa, Kecamatan Pamona Barat. Program vaksinasi yang kerja sama antara BNPT dengan pemerintah daerah setempat itu, diikuti 102 warga yang ingin mendapatkan vaksin secara gratis.

Sebelumnya, Kepala BNPT juga melakukan kunjungan di wilayah Desa Sintuwu Lemba untuk melihat pelaksanaan vaksinasi di pondok pesantren Wali Songo.

Selain memantau pelaksanaan vaksin, Kepala BNPT  juga melakukan dialog dengan para mantan narapidana terorisme (napiter) di Kabupaten Poso. Boy Rafli Amar menyampaikan pihak BNPT sangat mendukung dengan adanya pelaksanaan dialog kebangsaan dan keagamaan seperti ini.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada warga yang sudah mengikuti program vaksinasi, dan dia mengajak para mantan napiter agar membantu untuk mempromosikan wisata yang ada di Kabupaten Poso.

"Mari bersama untuk mempromosikan wisata yang ada di Kabupaten Poso ini," ujar Boy Rafli.

Dalam kunjungan Kepala BNPT ini turut dihadiri Sestama BNPT Mayjen TNI Untung Budiarto, Debuti 1 BNPT Mayjen TNI Hendri Lubis Paruhuman, Plt Deputi 2 BNPT Brigjen Pol Edi Hartono, Karoum BNPT Masrma Fanfan Infansyah, Dandim 1307/Poso, Kapolres Poso dan sejumlah pejabat daerah setempat.

Pewarta : Feri Timparosa
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024