Villa tidak dijual di bulan Januari

Selasa, 25 Desember 2012 21:11 WIB

Jakarta (antarasulteng.com) - Direktur Sepakbola Barcelona, Andoni Zubizarreta bersikeras bahwa David Villa tidak akan dijual dalam bursa transfer Januari.

Menurut dia, penyerang berusia 31 tahun itu masih dipercaya oleh klub. Barcelona saat ini masih menunggu Villa untuk bisa kembali ke performa terbaiknya.

"Sekarang dia baru saja sembuh dari cedera serius, saya yakin dia bisa memberikan yang terbaik di lapangan," kata Zubizarreta kepada Canal Plus.

Selain itu, tradisi 'Blaugrana' juga tidak memungkinkan Villa dijual pada Januari. Ia menjelaskan, bahwa sudah jadi kebiasaan bagi Barca untuk tidak menerima tawaran untuk pemain bintangnya di bulan tersebut.

"David adalah pemain yang telah memberi banyak gol pada tim, Di Januari, kami akan mempertahankan Villa," ujarnya.

Sampai saat ini, Villa kerap dikabarkan akan pindah dari Barcelona. Klub yang telah mengaku tertarik untuk memakai jasa penyerang Timnas Spanyol itu adalah Arsenal. (lod/skd)

Pewarta :
Editor : Santoso
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Emery janji tunjukkan kapasitas Villa dalam leg kedua lawan Lille

18 April 2024 9:39 Wib

Klasemen Liga Inggris: Arsenal ramaikan persaingan juara

12 February 2024 7:20 Wib

Polres Badung:penembakan WNA Turki penuhi unsur pembunuhan berencana

30 January 2024 14:20 Wib

Ten Haq minta MU cetak gol lebih dulu saat lawan Aston Villa

26 December 2023 15:00 Wib

West Ham United hancurkan rival sekota Chelsea 3-1

21 August 2023 8:17 Wib
Terpopuler

Rupiah turun di tengah pasar nantikan arah kebijakan suku bunga AS

Ekonomi Dan Keuangan - 30 April 2024 9:41 Wib

Nokia perbarui jaringan 5G XL Axiata di Indonesia

Artikel - 26 April 2024 14:50 Wib

KBRI Beijing tegaskan WNI jangan serahkan paspor ke pihak lain

Lintas Jagad - 30 April 2024 9:41 Wib

Komisi VII DPR dorong proyek jargas segera rampung demi pupuk nasional

Ekonomi Dan Keuangan - 26 April 2024 15:00 Wib

Bus terguling ke jurang di Peru, 23 orang tewas

Lintas Jagad - 30 April 2024 9:42 Wib