Luwuk, Banggai (ANTARA) - Kebakaran hebat menghanguskan seluruh bangunan SMKN 1 Luwuk di Jalan Ki Hajar Dewantara nomor 17, Sulteng Senin (24/5) siang.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan api bermula dari bagian belakang sekolah sebelah kanan. Lalu merembet ke sebelah kiri hingga ke depan bagian kiri, tepat di samping kantor SMKN 1 Luwuk.

Petugas pemadam kebakaran dibantu warga dan TNI Polri terlihat kewalahan memadamkan api. Sebab, kondisi angin membuat api mudah berpindah ke bangunan lain.

 
 

Pewarta : Stepensopyan Pontoh
Uploader : Sukardi
Copyright © ANTARA 2025