Palu,  (antarasulteng.com) - Pembangunan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Bukit Pangi, Kabupaten Parigi Moutong, untuk kegiatan Sail Tomini 2015 selesai tepat waktu sesuai kontrak yang disepakati yakni 23 Agustus 2015.

Kepala Bidang Penataan Ruang Dinas Cipta Karya, Perumahan dan Penataan Ruang (CPTKR) Sulawesi Tengah Ardin T. Taiyeb di Palu, Senin, mengatakan pembangunan RTH Bukit Pangi mengggunakan dana ABPD Sulteng sebesar Rp2,2 miliar dan telah dilakukan serah terima pertama pada 28 Agustus 2015.

Ardin menjelaskan bahwa RTH Bukit Pangi seluas 0,67 hektare berada pada ketinggian 60 meter di atas permukaan laut. Sementara untuk pembagiannya adalah taman seluas 60 meter persegi dan talud atau penahan tebing seluas 40 meter persegi.

Tempat ini dicanangkan sebagai lokasi kegiatan ramah tamah para tamu negara dan pengunjung saat puncak acara Sail Tomini, 19 September 2015.

Menurut dia, pekerjaan yang diselesaikan dalam 120 hari kalender tersebut, sempat diragukan penyelesaiannya tepat waktu karena beberapa kendala antara lain permintaan Pemkab Parimo yang menginginkan perubahan sebagaian kecil bentuk serta menambah pada bagian lainnya.

Kendala lain adalah padatnya kunjungan masyarakat dari berbagai tempat di Sulteng untuk melihat dari dekat persiapan pembangunan venue-venue Sail Tomini yang terletak di jalur jalan trans sulawesi yang cukup ramai itu.

"Saya sempat mempertaruhkan jabatan sebagai Kabid Penataan Ruang untuk menyelesaikan pekerjaan ini tepat pada waktunya, sesungguhnya dengan hitungan normal pekerjaan tersebut bisa diselesaikan dalam waktu 5 bulan," ujarnya.

Dinas Cipta Karya, Perumahan dan Penataan Ruang Sulteng selain membangun RTH di lokasi Sail Tomini, juga fasilitas Mandi Cuci Kakus (MCK) dan sarana air bersih dan bisa diselesaikan tepat waktu dan kini siap dimanfaatkan pengunjung.  

Pewarta : Adha Nadjemuddin
Editor : Rolex Malaha
Copyright © ANTARA 2026