Sigi, Sulteng (ANTARA) - Harga daging sapi di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng), mengalami kenaikan hingga menjadi Rp130 ribu per kilogram pada H-2 Lebaran 2024 dari sebelumnya Rp125 ribu/kg.
 
"Berbagai komoditas yang mengalami kenaikan harga pada H-2 Lebaran 2024 di Pasar Ranggulalo Biromaru yakni minyak curah, daging sapi, daging ayam ras, ayam kampung, cabai merah keriting, cabai rawit hijau, bawang merah dan tomat," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sigi Agus Munandar di Sigi, Senin.
 
Dia mengemukakan kenaikan delapan komoditas itu termasuk daging sapi karena permintaan yang naik dan adanya kenaikan harga di tingkat pengecer dan pengepul.
 
"Harga daging sapi memang naik kalau menjelang Idul Fitri, hampir sama dengan awal Ramadhan kemarin juga mengalami kenaikan tapi saat mendekati lebaran kenaikan harga daging sapi mencapai Rp128 ribu sampai Rp130 ribu per kg," ucapnya.
 
Menurut Agus, komoditas yang mengalami penurunan harga menjelang lebaran terjadi pada beras medium.
 
"Harga beras medium merk Kepala dan Santana turun menjadi Rp14.333 ribu per kg dari Rp15 ribu per kg, karena harga di tingkat produsen (penggilingan) karena sudah masuk panen raya," ujar Agus.
 
Ia menambahkan terjadinya kenaikan harga beberapa komoditas di kabupaten itu tidak mengganggu pasokan dan persediaan kebutuhan barang pokok masih aman dan lancar.
 
Oleh karena itu, pemerintah menyediakan dan membuka Warung Komoditas Pangan Tim pengendali inflasi daerah Kabupaten (Warkop TPID) untuk mengantisipasi inflasi di kabupaten itu dan membantu memenuhi kebutuhan masyarakat di Pasar Tangarava Marawola.
 
"Harapannya dengan adanya warkop TPID itu diharapkan dapat mempermudah masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan bahan pokok dan pangan menjelang Lebaran 2024 dengan harga di bawah pasaran," tutur Agus Munandar.
 
Berdasarkan data Disperindag Sigi, harga sejumlah komoditas mengalami penurunan dan kenaikan H-2 Lebaran 2024 yakni beras merek Kepala turun Rp14.333 dari Rp15 ribu per kg, beras Santana turun Rp14.333 dari rp15 ribu per kg.

Sementara minyak goreng curah naik menjadi Rp16 ribu/liter, daging sapi naik menjadi Rp130.000 per kg dengan harga minggu lalu adalah Rp125 ribu per kg.

Daging ayam ras naik menjadi Rp36 ribu per kg, ayam kampung naik menjadi Rp65 ribu dari Rp55 ribu, cabai merah keriting naik Rp40 ribu per kg dari Rp28.333, cabai rawit hijau kecil naik Rp40 ribu per kg, bawang merah naik Rp33.333 per kg dan tomat naik Rp20 ribu per kg.

Pewarta : Moh Salam
Editor : Andriy Karantiti
Copyright © ANTARA 2024