Palu (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam upaya menjaga kerukunan antar-umat beragama di daerah itu.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Poso Abdul Kahar Latjare dalam keterangannya diterima di Palu, Minggu, mengatakan Kabupaten Poso merupakan daerah yang kaya akan keragaman agama, budaya, dan suku.

 

"Oleh karena itu, sinergi dan kolaborasi perlu terus diperkuat agar kerukunan dan toleransi tetap terjaga," kata Abdul Kahar Latjare.

Pemerintah Kabupaten Poso menerima kunjungan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Toraja Utara dalam upaya memperkuat sinergi menjaga kerukunan umat beragama di daerah setempat.

Abdul mengatakan pertemuan ini sebagai momentum penting untuk berbagi pengalaman, menghadapi tantangan bersama, dan merumuskan langkah strategis dalam menjaga kerukunan antar umat beragama

Kegiatan ini juga untuk semakin mempererat hubungan harmonis antar umat beragama, sekaligus memperkuat tali persaudaraan.

Untuk itu, ia juga menyampaikan apresiasi atas peran FKUB yang selama ini telah berkontribusi dalam menciptakan suasana aman, damai, dan toleran di Kabupaten Poso.

Ia mengatakan pemerintah daerah dan FKUB terus berkomitmen dalam memelihara kerukunan dan memperjuangkan harmoni sosial, tidak hanya di Kabupaten Poso, tetapi juga sebagai inspirasi bagi daerah lain.

Pada kesempatan tersebut, FKUB Kabupaten Poso turut memaparkan langkah-langkah strategis dalam mendukung program unggulan Poso Harmoni, yang menjadi pilar penting pembangunan daerah.

"Kami berharap Kabupaten Poso dapat menjadi contoh bagi daerah lain," katanya.

Ia mengharapkan kunjungan ini dapat memperkuat ikatan persaudaraan dan memberikan manfaat besar bagi keharmonisan serta kemajuan bersama.


Pewarta : Nur Amalia Amir
Editor : Andilala
Copyright © ANTARA 2024