Kostum Brazil-Spanyol Untuk Mandela

Senin, 1 Juli 2013 9:17 WIB

Rio de Janeiro (antarasulteng.com) - Para pemain Brazil dan Spanyol yang bertemu di final Piala Konfederasi, memberikan kostum bertuliskan pesan mereka kepada mantan presiden Afrika Selatan Nelson Mandela yang tengah terbaring lemah di rumah sakit, kata Presiden FIFA Sepp Blatter seperti dikutip AFP.

"Kepada Mandela, hadiah dari tim nasional Brazil dan semoga bapak segera pulih (dari sakit)", demikian isi tulisan kostum Brazil dan Spanyol yang diserahkan Blatter, Presiden Konfederasi Sepakbola Brazil Jose Maria Marin dan rekannya dari Spanyol Angel Maria Villar Llona.

Peraih Nobel yang memainkan peran besar pada Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan yang adalah pertama kali turnamen ini digelar di benua Afrika tersebut kini dalam keadaan kritis sejak 8 Juni lalu karena infeksi paru-paru.

Blatter memberikan kostum Mandela ini kepada Mosima Gabriel "Tokyo" Sexwale, mewakili Yayasan Nelson Mandela, dan menyampaikan sepatah kata demi menghormati mantan pemimpin yang tengah sakit itu.

"Kekuatan dari olahraga paling populer sejagat yang Anda sangat cintai itu, yaitu sepakbola, telah menyentuh Anda.  Dengan isyarat ini, dunia sepakbola ingin mengatakan kepada Anda betapa kami memikirkan Anda."

Pewarta :
Editor : Riski Maruto
Copyright © ANTARA 2026

Terkait

Presiden Lula ajak Indonesia perbarui kemitraan 17 tahun dengan Brazil

23 October 2025 13:23 Wib

China sebut siap bekerja sama dengan Brasil jelang penerapan tarif AS

29 July 2025 8:42 Wib

Presiden Brazil sebut Indonesia teman lama, berperan sejak KAA Bandung

10 July 2025 10:53 Wib

Mentrans: investor dari Brazil bantu Indonesia beli daging sapi

08 June 2025 21:58 Wib

Indonesia tegaskan komitmen untuk perkuat peran di BRICS

28 April 2025 9:58 Wib
Terpopuler

Realisasi pendapatan daerah Sulteng per November Rp18,83 triliun

Ekonomi Dan Keuangan - 14 jam lalu

Media Belanda sebut Jordi Cruyff sepakat jadi direktur teknik Ajax

Humaniora - 29 December 2025 8:11 Wib

Zelenskyy: "10 persen" lagi perang Rusia-Ukraina akan berakhir

Lintas Jagad - 13 jam lalu

Gol Archie Gray menangkan Tottenham Hotspur 1-0 atas Crystal Palace

Humaniora - 29 December 2025 8:13 Wib

Jadwal Liga Spanyol diwarnai derbi Barcelona

Humaniora - 13 jam lalu