Erick: Program SDM jadi kunci perubahan transformasi BUMN

id Menteri BUMN ,Erick Thohir,GirlsTakeOver

Erick: Program SDM jadi kunci perubahan transformasi BUMN

Menteri BUMN Erick Thohir saat menyampaikan sambutan dalam program #GirlsTakeover 2021 di Telkomsel Smart Office, Jakarta, Kamis (30/9/2021). ANTARA/Aji Cakti

Jakarta (ANTARA) - Menteri BUMN Erick Thohir berharap program SDM atau human capital menjadi kunci perubahan transformasi BUMN.



"Saya sangat berharap Program Human Capital harus menjadi kunci daripada perubahan transformasi BUMN," ujar Erick Thohir di Telkomsel Smart Office, Jakarta, Kamis.



Menurut Menteri BUMN, sejak awal ketika Forum Human Capital Indonesia atau FHCI BUMN mempresentasikan program #GirlsTakeover, dirinya langsung menyambut hal tersebut.



Bahkan ketika bertemu dengan Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia), Erick Thohir ingin adanya kerjasama jangka panjang terkait program #GirlsTakeover.



Saya sangat mengapresiasi program ini, dan berharap ini bukan yang terakhir, tapi ini justru yang mengawali untuk bekerjasama secara jangka panjang dan terjadi perubahan kepemimpinan, serta kita punya pemimpin-pemimpin muda yang bisa menggantikan.



Sebelumnya Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan program #GirlsTakeover yang merupakan kerjasama FHCI BUMN dengan Yayasan Plan International Indonesia sesuai dengan strategi besar transformasi SDM BUMN.



Erick juga menambahkan bahwa Program #GirlsTakeover ini juga masuk ke salah satu program yakni kepemimpinan muda di BUMN yang nantinya banyak pimpinan BUMN itu diisi oleh sosok berusia di bawah 42 tahun dengan target 5 persen pada tahun ini dan 10 persen pada 2023.



Kementerian BUMN memiliki target-target bahwa di tahun ini 15 persen kepemimpinan wanita di BUMN. Di tahun 2023, target tersebut menjadi 25 persen.



Erick Thohir mengatakan bahwa penting untuk melakukan kesetaraan gender dan tentu dengan adanya keseimbangan dalam kepemimpinan, ini juga terbukti ada peningkatan hasil daripada sebuah perusahaan. Karena itu di FHCI juga memiliki program-program mentoring, coaching atau kepemimpinan mengenai bagaimana menyeimbangkan antara kehidupan sebagai profesional dan kehidupan rumah tangganya.