Jakarta (ANTARA) - Pegolf Irlandia Utara Rory McIlroy selama ini terus menjalin kontak dengan Tiger Woods dan menyatakan bahwa juara 15 kali turnamen golf utama itu sudah membaik dan akan segera dipulangkan dari rumah sakit untuk mengawali pemulihan setelah mengalami cedera berat akibat kecelakaan mobil bulan lalu.

McIlroy yang berperingkat 11 dunia menyampaikan kabar terbaru soal Woods saat berbicara lewat video call bersama pengasuh acara "Tonight Show" Jimmy Fallon yang mengudara Selasa malam.

"Saya berbicara sebentar dengan dia," kata McIlroy dari Ponte Vedra Beach, Florida, di mana dia menjadi juara bertahan dalam Players Championship pekan ini. "Dia sudah membaik. Saya kira semua orang menghubungi dia."

"Semoga jika segalanya akan membaik pekan depan atau dengan begitu dia bisa pulang ke rumah dan mengawali pemulihan di rumah yang akan baik bagi dia. Melihat anak-anaknya, melihat keluarganya," kata McIlroy seperti dikutip Reuters.

"Tetapi ya dia membaik dan saya kira pada titik ini semua dari kita mendoakan dia agar cepat sembuh," kata sang juara turnamen besar empat kali.

Woods dibawa ke rumah sakit Los Angeles dua pekan lalu setelah tak bisa mengendalikan kendaraan yang dia kemudikan.

McIlroy mengaku dikirim pesan teks oleh Woods menjelang babak final Arnold Palmer Invitational di Bay Hill, Orlando, pekan lalu.

"Dia mengirimkan pesan teks kepada saya berisi dorongan sebelum babak final di Bay Hill pada Minggu dan segalanya tak berjalan sesuai rencana dan dia menjadi orang pertama yang mengirimkan pesan teks kepada saya menanyakan 'apa sedang terjadi di sana'", kata McIlroy.

"Jadi sekalipun dari ranjang rumah sakit dia masih memberi semangat kepada saya."

Baca juga: Penyelidik investigasi data "black box" di mobil Tiger Woods
Baca juga: Tragedi Tiger Woods bayangi World Golf Championships di Bradenton
Baca juga: Pegolf Tiger Woods dilarikan ke rumah sakit menyusul kecelakaan tunggal di LA

Pewarta : Jafar M Sidik
Uploader : Sukardi
Copyright © ANTARA 2025