Sigi, Sulteng (ANTARA) - Jajaran dari Kepolisian Sektor (Polsek) Biromaru dibantu tim gabungan dari Polres Sigi dan Polda Sulteng, terus melakukan pengejaran terhadap tahanan yang melarikan diri dari sel Polsek Biromaru hingga di Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi.
 
"Hingga saat ini tim kami masih mengejar tersangka, bahkan hingga di Kecamatan Palolo," kata Kapolsek Biromaru AKP Abdul Azis di Sigi, Senin. 
 
Ia mengemukakan dari empat tahanan yang melarikan diri, dua diantaranya sudah berhasil ditangkap masing-masing berinisial MF di Kelurahan Buluri, Kota Palu, dan AB ditangkap di Wombo, Kabupaten Donggala
 
Dia menambahkan, saat ini pihaknya terus melakukan peningkatan penjagaan di Polsek Biromaru untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya hal serupa.
 
Sementara itu, Kasubdit Penmas Polda Sulteng Kompol Sugeng Lestari menjelaskan pelaku AB ditangkap pada Minggu (23/6) di Desa Wombo, Kabupaten Donggala. 
 
"Tersangka lainnya ditangkap kembali oleh Resmob Polsek Palu Barat karena adanya informasi mau mencuri sepeda motor di wilayah Palu Barat pada Senin (24/6) dinihari," ujarnya.
 
Tim gabungan hingga saat ini terus melakukan pengejaran terhadap tahanan lainnya masing-masing berinisial JF kasus pembunuhan dan R kasus pencurian.
 
"Dua tahanan yang ditangkap kembali itu dikembalikan di Polsek Biromaru," tuturnya.
 
Sebelumnya diketahui empat tahanan Polsek Biromaru Sigi melarikan diri dengan merusak gembok sel tahanan pada Sabtu (22/6) pukul 18.06 Wita. 
 
Saat itu personel yang berjaga dan piket berkumpul dalam satu ruangan, sehingga tidak mendengar adanya suara gembok dirusak.

Pewarta : Moh Salam
Editor : Andilala
Copyright © ANTARA 2024