Sigi, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng) mengajak masyarakat di daerah setempat khususnya para pemuda untuk menghindari radikalisme dan terorisme melalui kegiatan festival dan keagamaan.

Bupati Sigi Mohamad Irwan Lapatta di Tanambulava, Rabu, mengatakan salah satu bentuk pencegahan tersebarnya paham-paham itu adalah melalui Festival Maulid Nabi Muhammad SAW.
 
"Ini merupakan Festival Maulid Nabi Muhammad SAW pertama tingkat Kabupaten Sigi dengan berlokasi di Kecamatan Tanambulava," kata Irwan Lapatta.
 
Ia mengemukakan Festival Maulid tersebut merupakan wujud kecintaan masyarakat Kabupaten Sigi terhadap Nabi Muhammad SAW.
 
"Jadi Festival Maulid ini merupakan bentuk nyata dukungan pemerintah daerah dalam program Sigi Religi, yang bertujuan untuk memperkuat keislaman dan keimanan masyarakat di wilayah ini," ucapnya.
 
Ia menjelaskan ke depan para pemuda di Kabupaten Sigi dengan meningkatnya keimanan tidak mudah terjerumus dalam berbagai kegiatan negatif seperti narkoba dan kenakalan remaja dan perkelahian antar desa.
 
"Harapannya anak-anak dan generasi muda Kabupaten Sigi dapat terlindungi dari berbagai ancaman kenakalan remaja, seperti narkoba dan paham-paham radikalisme," katanya.
 
Irwan menyebutkan Festival Maulid Nabi Muhammad SAW itu akan dijadikan sebagai agenda tahunan di Kabupaten Sigi.
 
"Tentunya dengan Festival Maulid ini dapat mempererat tali silaturahim antarumat, memperkuat ikatan sosial dan memperkokoh nilai-nilai keagamaan yang harmonis di tengah masyarakat Kabupaten Sigi," ujarnya.
 
Dalam Festival Maulid Nabi Muhammad SAW terdapat berbagai kegiatan, yakni keagamaan dan sosial yang melibatkan seluruh elemen masyarakat.
 
Menurutnya Festival ini bisa menjadi wadah dalam menanamkan nilai-nilai keteladanan Nabi Muhammad SAW kepada generasi muda di Kabupaten Sigi.
 
"Ini tidak hanya menjadi momen perayaan, tetapi juga sebagai sarana edukasi dan pembinaan untuk menciptakan generasi yang berakhlak mulia," tuturnya.
 
Diketahui program Sigi Religi merupakan salah satu kegiatan pendekatan dalam pembinaan umat beragama di daerah tersebut.
 
Sigi Religi dapat menjadi perekat kemajemukan yang ada, yang dapat menopang peningkatan kualitas ketenteraman dan kedamaian umat beragama.
 
Program Sigi Religi menjadi satu pendekatan pembinaan umat dari aspek agama serta terdapat muatan moderasi beragama yang merupakan satu konsepsi untuk membangun pemikiran dan sikap umat beragama yang moderat.

Pewarta : Moh Salam
Editor : Andilala
Copyright © ANTARA 2024