Banten Kembali Sapu Bersih Medali Emas

id catur

Banten Kembali Sapu Bersih Medali Emas

Ilustrasi (antaranews)

Palu,  (antarasulteng.com) - IAIN Banten kembali menyapu bersih medali emas catur cepat beregu putera/puteri pada arena Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (Pionir) VII antarperguruan tinggi keagamaan Islam negeri se Indonesia di Palu, Rabu petang.

Sehari sebelumnya IAIN Banten juga meraih medali emas catur klasik beregu putera/puteri.

Dengan demikian total medali yang diraih IAIN Banten hingga hari kedua Pionir sebanyak empat medali emas.

Pada kelas catur cepat ini Banten menurunkan kembali tiga atlet andalan mereka sebelumnya yakni Sahrul Hidayat mahasiswa semester VI jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. 

Dua atlet lainnya TB Achmad Bachtiar, mahasiswa semester X jurusan Pendidikan Agama Islam dan Gunawan Nazar, mahasiswa semester VI jurusan Ekonomi Islam Fakultas Syariah.

Sementara IAIN Pontianak sukses dengan medali perak dengan tim masing-masing SY M Buchari, Fajar Sulaeman dan Muhammadiansyah.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta hanya meraih perunggu dengan tim masing-masing Sapta, Rahman dan Wiguna.

Pada catur cepat puteri medali perak diraih tim IAIN Purwokerto dengan pemain Zulfa Binta, Nur Tanri dan Melly Kumala.

Sementara medali perunggu diraih oleh IAIN Jambi dengan tim masing-masing Nuraini Oktavia, Maya Safitri dan Abqoriah.

Tuan rumah IAIN Palu terhalang untuk meraih satu medali pada dua kelas pertandingan catur tersebut.

Pertandingan catur cepat putera hanya diikuti 13 dari 53 peserta perguruan tinggi keagamaan Islam negeri se Indonesia. Sementara puteri hanya enam perguruan tinggi. (skd)