Pemkab-Donggala berikan pendampingan korban perundungan

id Kabupaten Donggala,Sulawesi Tengah ,Sindue,Perundungan

Pemkab-Donggala berikan pendampingan korban perundungan

Bupati Donggala Vera Elena Laruni. ANTARA/HO-Pemkab Donggala

Donggala (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala, Sulawesi Tengah memastikan segera memberikan pendampingan bagi siswa berinisial A korban perundungan atau bullying yang terjadi pada Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Desa Sumari Kecamatan Sindue.

"Tentunya sebagai pemerintah daerah, kami juga akan memastikan pemberian pendampingan bagi siswa yang menjadi korban bullying dan kekerasan di Desa Sumari itu," kata Bupati Donggala Vera Elena Laruni kepada awak media di Banawa, Sabtu.

Ia mengemukakan pihaknya juga sudah mengambil langkah cepat dalam penanganan kasus perundungan tersebut.

"Saya sudah perintahkan kepada Kepala Dinas Pendidikan Donggala dan Pak Sekda untuk segera menindaklanjuti peristiwa perundungan dan kekerasan itu," ucapnya.

Ia meminta pihak sekolah dapat melakukan evaluasi terkait adanya perundungan peserta didik pada jam belajar mengajar.

"Kami sudah minta kepada pihak sekolah di Wilayah Kabupaten Donggala agar meningkatkan pengawasan di lingkungan masing-masing, untuk mencegah kejadian serupa terjadi kembali," sebutnya.

Vera mengimbau keterlibatan aktif keluarga dan orang tua dalam memberikan pengawasan, pendidikan dalam ruang lingkup rumah dan keluarga.

"Pentingnya pengawasan bisa dilakukan dalam dua sisi yakni lingkungan sekolah dan rumah, ini juga bisa mencegah terjadinya aksi-aksi perundungan, kekerasan dan tindakan buruk lainnya," katanya.

Menurut dia, seharusnya sekolah harus menjadi tempat dan ruang anak-anak untuk mengekspresikan segala potensinya dan mendapat jaminan pendidikan secara baik, nyaman dan aman dari segala hal yang mengganggu.

"Aksi perundungan dan kekerasan terhadap siswi yang beredar di sosial media di Desa Sumari mestinya tidak terjadi jika pihak sekolah benar-benar memastikan bahwa sekolah harus bebas dari tindakan-tindakan yang tidak mendidik," ujarnya.

Sebagai informasi tersebar video memperlihatkan sejumlah siswa sekolah menengah pertama melakukan aksi perundungan dan kekerasan di Desa Sumari, Kecamatan Sindue, Kabupaten Donggala.

Hingga saat ini belum diketahui motif pelaku melakukan aksi perundungan dan kekerasan tersebut.

Pewarta :
Editor : Andilala
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.