Masjid Biru Jadi Inspirasi Sandhy Sandoro

Selasa, 16 Juli 2013 14:20 WIB

Jakarta (antarasulteng.com) - Blue Mosque, Masjid Biru, yang terletak di Istanbul, Turki, menjadi inspirasi Sandhy Sondoro menulis lagu religi "PersembahanMu (Allah Allah Ya Rabbi)".

Tahun 2012, sebelum menuju Jerman, ia menemui sahabat lamanya di Istanbul, Turki. Istanbul merupakan salah satu kota yang ingin dikunjunginya sejak lama.

"Kotanya tua, ada sejarah Islam di sana. Ada magnet untuk ke sana," kata Sandhy saat ditemui di peluncuran album kompilasi "The Best of Islamic Music Vol.2".

Di sana, ia menyempatkan diri salat di Blue Mosque. Suasana ketika ia berada di masjid itu pun menginspirasi lagu religi pertamanya. Kebetulan, ia juga membawa serta gitarnya sehingga ia bisa langsung membuat lirik dan nada.

Lagu ini menceritakan cinta terhadap Allah. Menurut Sandhy, ini adalah salah bentuk kontribusinya terhadap agama.

"Tujuan saya untuk syiar," kata penyanyi yang lama tinggal di Jerman itu.

Pada bagian akhir lagu, ia pun memasukan suara adzan.

"Di bagian akhir itu saya yang adzani sendiri. Dulu kadang saya suka diminta adzan," ceritanya.

Lagu "PersembahanMu (Allah Allah Ya Rabbi)" dimuat dalam kompilasi "The Best of Islamic Music Vol.2" keluaran Sony Music.

Pewarta : Natisha Andarningtyas
Editor : Riski Maruto
Copyright © ANTARA 2025

Terkait

CPM raih PROPER Biru, bukti komitmen lingkungan di sektor tambang emas

04 March 2025 13:52 Wib

Pemkot Palu: Penerapan ekonomi inklusif perlu kolaborasi semua pihak

27 February 2025 18:49 Wib

KLH RI-Kanada bahas potensi karbon biru untuk tangani perubahan iklim

15 February 2025 10:49 Wib

Potensi karbon biru Indonesia cukup besar dan diakui dunia

06 February 2025 14:24 Wib

Bappenas tekankan ekonomi biru tak terbatas pada perikanan

03 September 2024 10:05 Wib
Terpopuler

Menteri PANRB-Mendagri bahas penguatan pembinaan RB daerah

Polhukam - 12 March 2025 10:24 Wib

Donggala bangun mal pelayan publik dan aplikasi Lapor Bupati

Seputar Sulteng - 14 March 2025 18:42 Wib

Bupati pastikan Program MBG di Sigi direalisasikan dalam waktu dekat

Seputar Sulteng - 12 March 2025 10:24 Wib

Menteri BUMN pertimbangkan ANTARA, Peruri hingga Damri jadi PT

Ekonomi Dan Keuangan - 14 March 2025 20:31 Wib

Gubernur minta Komisi Informasi jadi jembatan komunikasi pemerintah dan masyarakat

Seputar Sulteng - 12 March 2025 10:59 Wib