Meulaboh (ANTARA) - Bupati Aceh Barat H Ramli MS mengajak kepada aparatur sipil negara (ASN) di daerah ini agar memberikan teladan yang baik bagi masyarakat, seperti yang selama ini dilakukan saat bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah.

“Di Hari Raya Idul Fitri ini, saya mengharapkan agar aparatur sipil negara dapat memberikan contoh dan sikap yang baik kepada masyarakat, termasuk dalam meningkatkan ibadah shalat lima waktu,” kata Ramli MS di Meulaboh, Senin.

Menurutnya, aparatur sipil negara ASN memiliki peran penting dalam menciptakan teladan yang baik di masyarakat, karena ASN merupakan pengabdi dan pelayan masyarakat di lembaga pemerintah.

Tidak hanya saat bekerja di kantor, ia juga mengharapkan agar ASN juga dapat menerapkan keteladanan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari bersama masyarakat, termasuk di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Dengan adanya sikap dan akhlak yang baik, ia yakin rasa simpati masyarakat kepada ASN dan pemerintah daerah di Aceh Barat ke depan akan semakin lebih baik, serta dapat meningkatkan kepercayaan publik kepada pemerintah.

Disisi lain, Bupati Ramli MS juga mengimbau kepada aparatur sipil negara (ASN) yang merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah, agar tetap mematuhi protokol kesehatan dalam bersilaturahmi.

“Meski sudah banyak ASN yang melakukan vaksin termasuk dosis ketiga, saya minta agar tidak lengah dan selalu menjaga kesehatan,” pintanya.

 

Pewarta : Teuku Dedi Iskandar
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024