Banggai, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, mengatakan Pesta Siaga Pramuka sebagai ajang untuk menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, keberanian, serta semangat gotong royong sejak dini.
“Anak-anak yang aktif dalam kegiatan pramuka akan tumbuh menjadi pribadi yang mandiri, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan zaman yang terus berkembang,” kata Plt. Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Banggai Mujiono di Banggai, Minggu.
Ia mengatakan kegiatan kepramukaan bukan sekadar aktivitas ekstrakurikuler, melainkan wadah pembinaan moral, mental, dan kepemimpinan bagi generasi muda.
Untuk itu, ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Banggai berkomitmen dalam memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan yang diinisiasi oleh Gerakan Pramuka sebagai bagian dari pembinaan karakter bangsa.
Ia mengharapkan melalui kegiatan ini, dapat menumbuhkan karakter positif pada generasi muda yang nantinya akan menjadi pemimpin masa depan yang cerdas, tangguh dan berbudi pekerti luhur.
Ketua Kwartir Ranting (Kwaran) Gerakan Pramuka Kecamatan Luwuk Mukhtar Kantu menjelaskan Pesta Siaga Pramuka bertujuan meningkatkan persaudaraan dan keterampilan para peserta melalui berbagai kegiatan.
Pesta Siaga atau kegiatan pramuka untuk tingkat Siaga (usia 7–10 tahun) bersifat rekreatif, edukatif ini diikuti sebanyak 17 sekolah di Kecamatan Luwuk.
“Pesta Siaga diisi dengan berbagai kegiatan lomba, seperti lomba taman ketaqwaan, taman toleransi, dan taman kerapihan. Melalui lomba-lomba ini, kita coba untuk membangkitkan keterampilan yang dimiliki oleh siswa,” ujarnya.
