Palu (Antaranews Sulteng) - Peserta kegiatan Siswa Mengenal Nusantara (SMN) asal Provinsi Bangka Belitung (Babel) diajari disiplin militer di Markas Komando (Mako) Pangkalan TNI AL (Lanal) Palu Jalan Trans Sulawesi Malonda, Kelurahan Watusampu.

Selama berada di Mako Lanal Palu, Minggu (12/8) hingga Selasa (14/8) nanti, ke-23 siswa peserta SMN Babel itu akan diajari disiplin militer yang meliputi tata krama, sopan santun maupun tutur-kata yang diucapkan dalam aktivitas sehari-hari.

"Tujuan adik-adik diajari disiplin secara militer ini agar tumbuh rasa saling menghargai dan menghormati antarsesama," ujar penanggung jawab peserta SMN di Mako Lanal Palu, Mayor Sudarwanto saat memberi arahan kepada para siswa di lapangan upacara Mako Lanal Palu, Minggu petang.

Tak lupa pula para peserta wajib mengikuti aktivitas keseharian prajurit di Mako Lanal Palu yakni mengikuti upacara bendera, apel, ronda malam dan pemeriksaan kesehatan. 

Disiplin militer pertama yang diajarkan Mayor Sudarwanto kepada mereka yaitu disiplin saat mengonsumsi makanan.

Baca juga: Siswa peserta SMN bakal nikmati sensasi 'Mandi Katulistiwa' di Lanal Palu

Seperti Calon Siswa (Casis) militer pada umumnya , seluruh peserta SMN Babel wajib menghabiskan semua makanan yang disediakan. Tidak boleh  ada yang tersisisa meski hanya sebutir nasi.

"Ini dilakukan agar kalian menghargai rezeki yang  Allah berikan. Di luar sana banyak saudara-saudara kita yang kesusahan mencari makan. Oleh sebab itu hargai makan yang diberikan," ucap Mayor Sudarwanto.

Sementara panitia pelaksana kegiatan SMN Babel di Sulteng Heldi mengatakan selama berada di Mako Lanal Palu, seluruh peserta berada di bawah tanggung jawab Lanal Palu.

"Kegiatan yang mereka lakukan selama berada di Mako Lanal Palu ditangani oleh Lanal Palu. Mulai dari bangun tidur, upacara, bedah buku, mengitari teluk palu dan lain-lain," kata Heldi.

Kunjungan ke Lanal Palu tersebut merupakan salah satu bagian dari kegiatan delapan hari ke-23 siswa asal Babel dalam Program BUMN Hadir untuk Negeri yang diselenggarakan Kementerian BUMN dengan pelaksana utama PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk dan Airnaf.

Sebelumnya, pada Sabtu dan Minggu, mereka mengunjungi wilayah Kulawi, Kabupaten Sigi untuk mempelajari budaya dan adat istiadat masyarakat dan beberapa hari berikutnya hingga Minggu (19/9) mereka akan mengunjungi berbagai tempat lainnya yang membantu mereka untuk meningkatkan wawasan nusantara.
  Danlanal Palu Letkol Laut (P) Tommy Herlambang SE (kanan) menerima kunjungan Panitia SMN Sulteng 2018 di Kapal Angkatan Perang milik Lanal Palu (Antaranews Sulteng/Doc.SMN 2018) (Antaranews Sulteng/Doc.SMN 2018/)

Pewarta : Muh. Arsyandi
Editor : Fauzi
Copyright © ANTARA 2024