Leo/Daniel capai babak final WJC 2019
Minggu, 13 Oktober 2019 11:49 WIB
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (PBSI)
Jakarta (ANTARA) - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses mencapai babak final untuk perebutan gelar juara ganda putra Kejuaraan Dunia Junior (WJC 2019) setelah mengalahkan Dai En Yi/Feng Yan Zhe (China).
Pasangan unggulan kedua ini mengalahkan unggulan ketiga dengan skor 21-15, 21-10 dalam waktu 37 menit, menurut laporan bwfbadminton.com di Kazan Rusia, Sabtu malam.
Di babak final, Leo/Daniel akan kembali menghadapi lawan dari China yaitu Di Zi Jian/Wang Chang yang berstatus sebagai unggulan pertama.
Di/Wang terlebih dulu menundukkan wakil dari Jepang Takuma Kawamoto/Tsubasa Kawamura dengan skor 21-11, 21-18 sebelum akhirnya mengamankan posisi di babak final.
Pasangan unggulan kedua ini mengalahkan unggulan ketiga dengan skor 21-15, 21-10 dalam waktu 37 menit, menurut laporan bwfbadminton.com di Kazan Rusia, Sabtu malam.
Di babak final, Leo/Daniel akan kembali menghadapi lawan dari China yaitu Di Zi Jian/Wang Chang yang berstatus sebagai unggulan pertama.
Di/Wang terlebih dulu menundukkan wakil dari Jepang Takuma Kawamoto/Tsubasa Kawamura dengan skor 21-11, 21-18 sebelum akhirnya mengamankan posisi di babak final.
Pewarta : Roy Rosa Bachtiar
Editor : Sukardi
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Bagas/Leo manfaatkan momen untuk capai perempat final Hong Kong Open
12 September 2024 13:17 WIB, 2024
Indonesia siap berlaga di Hong Kong Open 2024 ulang sukses tahun lalu
08 September 2024 9:17 WIB, 2024
Daniel persembahkan gelar juara Indonesia Masters untuk mendiang papa
29 January 2024 7:18 WIB, 2024