Pemprov Sulteng luncurkan logo resmi gerakan BBI dan BBWI 2023

id Pemprov Sulteng ,Logo BBI dan BBWI,Sulawesi Tengah,Palu

Pemprov Sulteng luncurkan logo resmi gerakan BBI dan BBWI 2023

Foto bersama pada saat peluncuran logo resmi Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) 2023 di saat Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Provinsi Sulawesi Tengah, Kamis (13/4/2023). (ANTARA/Nur Amalia Amir)

Palu (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tengah meluncurkan logo resmi Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) 2023 di saat Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Provinsi Sulawesi Tengah.
 


"Salah satu upaya untuk mengoptimalkan potensi lokal Sulawesi Tengah adalah dengan mengkampanyekan program nasional yakni Bangga Biaya Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI)," kata Wakil Gubernur Sulteng Ma'mun Amir di Palu, Kamis.


 


Ia mengatakan, hal tersebut sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo untuk memperkuat pemanfaatan produk dalam negeri dan hal tersebut menjadi prioritas pemerintah provinsi saat ini.


 


Sebelumnya, Sulteng sendiri menjadi salah satu provinsi lokasi fokus pelaksanaan Gernas BBI dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).


 


Gernas BBI dan BBWI 2023 dilaksanakan di sembilan provinsi, termasuk Sulawesi Tengah bersama co-Campaign Manager dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).


 


Adapun tahap awal yang dilakukan adalah kurasi produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Dari total 845 pelaku usaha yang mendaftar untuk ikut Gernas BBI dan BBWI, yang siap dikurasi sebanyak 172 pelaku usaha kabupaten/kota di Sulawesi Tengah. 


 


UMKM tersebut terdiri dari kategori, kuliner 85 produk, fashion 35, 42 kerajinan dan 10 perusahaan rintisan.


 


"Saya meminta kolaborasi dan sinergitas dari seluruh elemen untuk menyukseskan puncak dari program tersebut yang akan diadakan pada bulan Agustus mendatang," katanya.