Slank hibur ribuan penonton di Palu, Duo Anggrek dan artis lokal meriahkan konser

id Konser Slank,duo anggrek,konser musik,palu

Slank hibur ribuan penonton di Palu, Duo Anggrek dan artis lokal meriahkan konser

Slank hibur ribuan penonton di Palu, Duo Anggrek dan artis lokal meriahkan konser. ANTARA-TIM PPL UIN Datokarama Nasruddin, Nursari, Shinta

Palu, Sulteng (ANTARA) - Kota Palu dipenuhi oleh ribuan penggemar musik yang tumpah ruah di lapangan imanuel, pada Kamis malam. 

Pasalnya, band legendaris Slank sukses mengguncang panggung dengan penampilan enerjik mereka. Kolaborasi dengan Duo Anggrek dan sejumlah artis lokal semakin menyempurnakan malam penuh semangat tersebut.

Kaka, Bimbim, Ridho, Ivanka, dan Abdee, personel Slank, berhasil membius penonton dengan lagu-lagu hits mereka yang tak lekang oleh waktu. 
 
Slank hibur ribuan penonton di Palu, Duo Anggrek dan artis lokal meriahkan konser. ANTARA-TIM PPL UIN Datokarama Nasruddin, Nursari, Shinta


Sorakan penonton menggema seiring dengan setiap nada yang mereka lantunkan. Duo Anggrek, dengan gaya khasnya, juga ikut memanaskan suasana panggung.

Tak ketinggalan, sejumlah musisi lokal turut unjuk gigi dan memberikan penampilan terbaik mereka. KPK, kelompok pemandu koplo, berhasil mencuri perhatian dengan lagu-lagu koplonya yang mengundang penonton untuk bergoyang bersama.

Konser ini bukan hanya sekadar hiburan semata, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi bagi masyarakat Palu. Gubernur Sulteng Rusdy Mastura menegaskan bahwa konser ini diadakan murni untuk menghibur masyarakat Sulawesi Tengah dan tidak ada kaitannya dengan kampanye.

Suksesnya konser ini membuktikan bahwa musik mampu menyatukan berbagai kalangan dan menjadi pengingat akan pentingnya kebersamaan.