41.716 Orang di Sulteng Menganggur

id pengangguran, BPS

 41.716 Orang di Sulteng Menganggur

Ilustrasi (antaranews)

Palu (antarasulteng.com) - Badan Pusat Statistik (BPS) mengemukakan ada sebanyak 41.716 pengangguran atau 2,92 persen dari 1,42 juta angkatan kerja yang ada di Provinsi Sulawesi Tengah hingga periode Februari 2014.

Kepala BPS Sulawesi Tengah JB Priyono di Palu, Selasa, mengatakan tingkat pengangguran terbuka 2,92 persen itu mengalami penurunan dibanding Agustus 2013 sebesar 4,19 persen, namun mengalami kenaikan jika dibanding dengan Februari 2013 yang sebesar 2,65 persen.

Selama satu tahun terakhir (Februari 2013 hingga Februari 2014), jumlah penduduk yang bekerja mengalami kenaikan di hampir semua sektor, terutama di sektor konstruksi sebanyak 12.134 orang (19,36 persen), sektor transportasi, pergudangan dan komunikasi sebanyak 7.798 (15,99 persen), serta sektor jasa kemasyarakatan sebanyak 31.582 orang (14,01 persen).

Sedangkan sektor yang mengalami penurunan adalah sektor pertanian, yang mengalami penurunan jumlah penduduk bekerja sebesar 1,08 persen, sektor industri 13,98 persen, dan sektor keuangan 13,80 persen.

Sementara itu, berdasarkan jumlah jam kerja pada Februari 2014, sebanyak 877.685 orang (63,32 persen) bekerja di atas 35 jam per minggu (pekerja penuh), sedangkan penduduk bekerja dengan jumlah jam kerja kurang dari 15 jam per minggu mencapai 105.000 orang (7,57 persen).

Sementara itu, dari 1,38 juta orang yang bekerja itu terdiri dari 508.418 pekerja tidak penuh, setengah penganggur (140 ribu), dan pekerja paruh waktu (367 ribu).

Sementara itu jumlah penduduk bekerja di Sulawesi Tengah pada Februari 2014 juga bertambah sebanyak 146.981 orang dibanding keadaan pada Agustus 2013 yang sebanyak 1.293.122 orang atau bertambah 26.260 orang jika dibanding dengan keadaan Februari 2013.