AXIS Luncurkan Paket 'Super Hemat' Komunikasi
Selasa, 15 Mei 2012 9:22 WIB
Jakarta - Perusahaan penyedia layanan komunikasi AXIS meluncurkan paket 'Super Hemat' berkomunikasi yang berlaku sepanjang hari untuk beberapa daerah di Indonesia.
Paket 'Super Hemat' yang menawarkan layanan telepon, SMS dan internet dengan satu harga untuk semua kebutuhan ini berlaku sejak Senin (14/5) di wilayah Jawa, Bali, Lombok, dan Kepulauan Riau.
Chief Marketing Officer AXIS Daniel Horan mengemukakan, untuk memanfaatkan layanan ini, pelanggan cukup mendaftar melalui *123# atau *123*3# untuk menikmati layanan menelepon ke sesama AXIS, mengirim SMS ke semua operator serta menggunakan layanan internet dengan biaya Rp5.000 per hari.
Paket 'Super Hemat' tersebut tersedia dalam tiga paket yakni pertama paket harian Rp5.000 per hari, kedua paket mingguan Rp19.900 untuk tujuh hari dan paket bulanan Rp69.900 untuk 30 hari.
AXIS juga memperkenalkan paket mingguan "speed booster" internet bagi pelanggan. Pelanggan cukup mengeluarkan Rp15.000 untuk menikmati kecepatan layanan internet hingga mencapai kuota FUP (Fair Usage Policy).
Paket "speed booster" mingguan tersebut memiliki kuota 150 megabyte dan berlaku selama tujuh hari. Paket tersebut melengkapi paket bulanan yang sudah ada sebelumnya, yaitu "Speed Booster Basic" Rp49.000 dengan kuota 500 megabyte serta "Speed Booster Advance" seharga Rp79.000 dengan kuota 1 gigabyte.
AXIS mulai beroperasi di Indonesia pada April 2008 dan hingga saat ini telah tersedia di lebih dari 400 kota di Indonesia dengan 17 juta pelanggan. (Ant)
Paket 'Super Hemat' yang menawarkan layanan telepon, SMS dan internet dengan satu harga untuk semua kebutuhan ini berlaku sejak Senin (14/5) di wilayah Jawa, Bali, Lombok, dan Kepulauan Riau.
Chief Marketing Officer AXIS Daniel Horan mengemukakan, untuk memanfaatkan layanan ini, pelanggan cukup mendaftar melalui *123# atau *123*3# untuk menikmati layanan menelepon ke sesama AXIS, mengirim SMS ke semua operator serta menggunakan layanan internet dengan biaya Rp5.000 per hari.
Paket 'Super Hemat' tersebut tersedia dalam tiga paket yakni pertama paket harian Rp5.000 per hari, kedua paket mingguan Rp19.900 untuk tujuh hari dan paket bulanan Rp69.900 untuk 30 hari.
AXIS juga memperkenalkan paket mingguan "speed booster" internet bagi pelanggan. Pelanggan cukup mengeluarkan Rp15.000 untuk menikmati kecepatan layanan internet hingga mencapai kuota FUP (Fair Usage Policy).
Paket "speed booster" mingguan tersebut memiliki kuota 150 megabyte dan berlaku selama tujuh hari. Paket tersebut melengkapi paket bulanan yang sudah ada sebelumnya, yaitu "Speed Booster Basic" Rp49.000 dengan kuota 500 megabyte serta "Speed Booster Advance" seharga Rp79.000 dengan kuota 1 gigabyte.
AXIS mulai beroperasi di Indonesia pada April 2008 dan hingga saat ini telah tersedia di lebih dari 400 kota di Indonesia dengan 17 juta pelanggan. (Ant)
Pewarta :
Editor : Riski Maruto
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Terpopuler - Ekonomi Keuangan
Lihat Juga
Pasokan beras di Palu masih lancar meskipun belum puncak panen padi
23 February 2020 18:36 WIB, 2020
SKK Migas bantu kapal ikan untuk nelayan Donggala, JOB-Tomori sumbang 3 kapal
21 February 2020 11:54 WIB, 2020
Citra Nuansa Elok investasikan Rp325 miliar bangun kembali Mall Tatura
21 February 2020 0:08 WIB, 2020
Presiden Jokowi ingin promosikan nikel Indonesia dalam Hanover Messe Jerman
17 February 2020 17:29 WIB, 2020