Beda Data, Pembahasan Pembentukan Talise Timur Ditunda

id DPRD Kota, Talise Timur

Beda Data, Pembahasan Pembentukan Talise Timur Ditunda

Suasana pembahsan Raperda tentang pemekaran Keluarahan Talise. Tampak Pansus bersama eksekutif berdiskusi perbedaan data luas wilayah antara naskah akademisi dan peta digital di DPRD Kota Palu, Jumat (5/12). (Sriwahyuni)

“Kita minta agar Pemerintah melakukan konsultasi agar ketika Perda ini sudah diketok, tidak lagi memunculkan masalah dengan aturan yang ada diatasnya,” ujar Rusman.

Palu (antarasulteng.com) – Pimpinan Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kota Palu kembali menunda pembahasan pemekaran Kelurahan Talise karena adanya perbedaan data luas wilayah antara naskah akademisi dan data peta digital Pemerintah Kota Palu.

Pada naskah akademisi luas wilayah antara dua kelurahan tersebut sama rata yakni luas wilayah Kelurahan Talise 6,19 KM2 dan Kelurahan Talise Timur seluas 6,18 KM2.

Sementara pada pembahasan terlihat pada peta digital yang ada pada Pemerintah Kota Palu, luas wilayah kedua kelurahan tersebut sangat jauh berbeda, yakni luas wilayah Kelurahan Talise 14,01 KM2 sementara Keluarahan Talise Timur yaitu 2,66 KM2.

“Inilah yang kemudian disinkronkan, dan harus diklarifikasi pola ukurannya,” kata Ketua Pansus, Rusman Ramli di DPRD Kota Palu, Jumat (5/12).

Selain itu, lanjut Rusman, Pansus meminta agar Pemerintah Kota Palu kembali melakukan konsultasi terkait perbedaan luas wilayah tersebut ke kelurahan, tokoh masyarakat setempat serta mengambil data Badan Pusat Statistik (BPS).

“Kita minta agar Pemerintah melakukan konsultasi agar ketika Perda ini sudah diketok, tidak lagi memunculkan masalah dengan aturan yang ada diatasnya,” ujar Rusman.

Pada pembahasan tersebut telah disepakati bahwa batas wilayah Kelurahan Talise Timur sebelah utara berbatasan Keluarahan Talise. Kemudian sebelah selatan berbatasan dengan Keluarahan Besusu Timur, selanjutnya sebelah timur berbatasan dengan Kelurahan Poboya dan Kelurahan Tanamodindi, sementara sebelah barat berbatasan dengan Kelurahan Talise.***